MENU
icon label
image label
blacklogo

Nissan Silvia Akan Reinkarnasi Sebagai Mobil Listrik di 2025?

JAN 12, 2022@18:30 WIB | 1,236 Views

Nissan dilaporkan membawa kembali Silvia, atau dikenal sebagai 200SX dan 240SX di AS. Menurut media otomotif Jepang, Best Car, dengan informasi yang berasal dari sumber yang tidak disebutkan namanya, pabrikan mobil asal negeri matahari terbit ini berencana akan menghidupkan kembali Silvia di bawah proyek "Pure EV Silvia Revival". Ini berarti bahwa Silvia akan kembali sebagai kendaraan listrik.

Laporan tersebut menyebutkan bahwa seluruh rencana dipicu oleh rendering Silvia EV dari tahun lalu. Kebangkitan konsep ulang coupe ikonik ini diciptakan oleh Wakil Presiden Desain Nissan Eropa, Matthew Weaver. Tidak ada rincian lebih lanjut tentang proyek kebangkitan Silvia ini kecuali bahwa proyek itu dikatakan akan semakin cepat dan akan tiba sekitar tahun 2025.

Rendering Silvia EV Weaver mengambil banyak inspirasi dari model Silvia generasi pertama yang memulai debutnya di Tokyo Motor Show 1964. Hal ini terutama terlihat pada garis crips yang memisahkan bagian atas dari bagian bawah body mobil, bersama dengan eksekusi sederhana dari perlengkapan pencahayaan, depan dan belakang.

"Silvia berada di depan zamannya, dengan cara yang sangat tenang dan bersahaja. Ia telah menua dengan sangat baik dan masih akan memiliki tempatnya di jalan hari ini. Ini juga merupakan contoh bagus dari apa yang diharapkan dari produk global: kualitas tinggi dan menarik secara universal”, ujar Weaver. Untuk sekarang, baiknya kita tunggu saja realisasi dari proyek Nissan Silvia EV ini. [fkg/zz/timBX]

Tags :

#
nissan silvia,
#
ev,
#
mobil listrik

X