MENU
icon label
image label
blacklogo

Ogah Standart, Honda Civic Turbo Beraura Sporty Didukung Custom Bodi Dan Kaki-kaki

FEB 09, 2022@15:30 WIB | 905 Views

Varian Honda Civic dalam dunia otomotif memang terkenal kental akan kesan sporty, salah satunya seperti Honda Civic Turbo. Tak puas dengan tampilan standart mobilnya, Mochammad Ricky Fajar pun masih member sentuhan modifikasi tunggangan andalannya ini.

modifikasi honda civic turbo

Selain sebagai kuda sarana transportasi, Ricky panggilan akrabnya ini memang ingin mobil sedan miliknya ini lebih keren dan mencuri perhatian. "Ini mobil teman aktivitas saya,tapi saya mau harus keren dan juga enggak mau standar aja," tutur Ricky.

Honda Civic modifikasi simple ini terlihat dari eksterior bodi Honda Civic Turbo berkelir silver ini makin ‘Berisi’ dengan lips bumper depan Civic Type R, sideskirt Modula dan spoiler Civic Type R. Makin keren, pada fascia depan juga dibuat ala Civic JDM dengan LED DRL plus side marker yang menyala ciamik.

Selanjutnya, tentu buat penghobi modifikasi mobil sektor kaki-kaki enggak boleh ketinggalan. Seperti sama halnya yang dilakoni bro Ricky ia mengganti velg standart dengan velg SSR MS1 ring 18 lebar belang yaitu 9,5 inchi depan dan 10,5 untuk belakang.

Pemilihan ban pun tak sembarangan, berencana untuk menceperkan mobilnya cowok pemukim Jakarta Timur ini mencangnkok ban Toyo T1S 215/40/18. "Yang belakang jadi narik banget, kalau nanti mau diceperin jadi aman," ucapnya lagi. Suspensinya pakai lowering kit Triple S, kurang ceper nih!

Penasaran dengan isi dibalik kap mesin, tampilan mesin standar ini makin keren dengan cover head berkelir merah ala Civic Type R dan sebuah strutbar yang bikin mobil makin stabil. Usut punya usut, Ricky pun berencana membuat tampilan Honda Civic Turbo miliknya kental akan aura JDM dengan mengganti velg. Kita tunggu saja nih velg apa yang akan dipilih. [aziz/zz/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
honda civic turbo,
#
modifikasi honda civic

X