MENU
icon label
image label
blacklogo

Performa di Grand Prix F1 Spanyol Buat Daniel Ricciardo Kecewa Berat

MAY 24, 2022@11:35 WIB | 568 Views

Ricciardo lolos ke Q3 pada hari Sabtu (21/5/2022), tetapi sulit menemukan performa terbaik karena hanya mampu finish di posisi 12 dan gagal mendapat poin, sementara rekan setimnya (Lando Norris) menempuh jalan yang lebih mudah dengan finish ke-8. Driver berkebangsaan Australia itu tampak bingung di mana kesalahannya pada hari Minggu, dan tidak dapat menemukan alasan mengapa dia tidak dapat mengganti bannya dengan cara yang sama seperti yang dilakukan driver lainnya.

“Itulah pertanyaan yang akan saya cari,” kata Daniel Ricciardo ketika ditanya tentang kecepatan mobilnya di Spanyol. “Ya, saya tidak ada di sana sejak awal. Dan bukan karena saya mengalami understeer, tapi itu hanya kurangnya grip. Saya pikir pada awal balapan, segalanya berjalan sangat lambat dan saya sempat berpikir itu karena masalah di bannya,” imbuhnya.

“Siapa pun tahu di awal balapan, kondisi mobil akan sangat berpengaruh dan saya punya kesempatan untuk mengganti ban. Tapi hasilnya benar-benar menyedihkan,” tandasnya kemudian.

McLaren adalah salah satu tim yang membawa peningkatan ke Spanyol pada akhir pekan, tetapi Ricciardo tidak dapat memanfaatkan perubahan yang dilakukan pada MCL36. Dia mengaku bingung di mana masalahnya, dengan defisit yang signifikan terlihat jika dibandingkan para pesaing.“Semuanya cukup jelas jelang balapan, dan di Spanyol, saya sangat tidak tahu dimana masalahnya karena merasa sangat lambat. Yang jelas ada sesuatu yang salah,” pungkas Ricciardo. [dhe/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
f1,
#
grand prix spanyol,
#
daniel ricciarido

X