APR 14, 2016@16:00 WIB | 1,633 Views
Kamis (14/4/2016) ini PT Pertamina (Persero) secara resmi meluncurkan program bertajuk Pertamax Motorsport Program (PMP) sebagai bentuk dukungan terhadap olahraga otomotif yang kian marak di Tanah Air.
Program tersebut bertujuan untuk menemukan bibit-bibit potensial yang kelak dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah otomotif Internasional. PMP akan memiliki agenda besar yaitu Pertamax Championship yang akan menggelar 3 otomotif baik di cabang roda empat atau roda dua.
Keiga cabang tersebut yaitu Pertamax Drfiting Championship, Pertamax Racing Sprint Racing Championship dan Pertamax Drag Championship.
"Kami berharap dengan keikutsertaan Pertamax Motorsport Team dapat membuktikan keunggulan produk Pertamax tidak hanya kepada pecinta otomotif tapi juga masyarakat luas pada umumnya. Kami juga telah mempersiapkan agar Pertama Motorsport Team akan berlaga di empat cabang otomotif dapat memperoleh hasil yang baik," ujar Wianda Pusponegoro, Vice President Corporate Comminication PT Pertamina.
Ditempat yang sama Rifat Sungkarsebagai pebalap rally Pertamnina juga mengatakan, jadi pada intinya Pertamina ingin mendukung olah raga otomotif nasional dan mencari para hero agar bisa bermain sampai Internasional. [Ddy/timBX]