MENU
icon label
image label
blacklogo

Prototipe Porsche Macan EV Tertangkap Lakukan Uji Coba

NOV 24, 2021@11:00 WIB | 845 Views

Penggemar mobil cepat dan mewah, Porsche mendapatkan kabar baik. Pasalnya, Porsche tertangkap sedang menguji beberapa prototipe EV Macan dengan Taycan Turbo S.

Sejak diluncurkan di AS pada tahun 2014, Macan telah menjadi sukses besar bagi Porsche, menjadi model merek paling populer dengan selisih yang signifikan. Porsche berharap untuk mengulangi kesuksesan itu di industri EV ketika Macan generasi kedua menggunakan listrik untuk pertama kalinya.

Meskipun Macan bertenaga pembakaran konvensional masih bertahan hingga 2024 mendatang, namun Porsche siap sedia mengikuti perubahan industri dengan beralih ke listrik. Saat pekerjaan berlanjut pada Macan EV, mata-mata telah menangkap Porsche menguji tiga prototipe bersama Taycan Turbo S. Kedatangan prototipe ini pun mengungkap banyak hal menarik untuk dibahas.

Baca juga: Porsche 718 Cayman GT4 RS 2022 Yang Harusnya Debut November Ini Tertangkap Kamera

Untuk pertama kalinya, Porsche melengkapi dua prototipe dengan spoiler belakang yang dapat ditarik untuk meningkatkan stabilitas dan menghasilkan lebih banyak downforce.

Di bagian luar, Macan EV mengadopsi garis atap bergaya coupe yang lebih rendah, menyerupai Cayenne Coupe. Tetapi kamuflasenya tidak turun sejak penampakan terakhir. Porsche telah menempelkan lampu depan Taycan untuk membuatnya terlihat lebih besar dan menambahkan grill depan palsu dan pipa knalpot untuk menyamarkan EV.

Macan EV akan menggunakan premium platform elektrik baru yang dikembangkan bersama dengan Audi. Seperti Taycan, Macan EV akan ditawarkan dalam opsi Turbo dan Turbo S berperforma tinggi. Ini dilakukan untuk menjaga branding tetap konsisten, meskipun tidak ada turbocharger.

Porsche mengatakan Macan EV akan menawarkan jangkauan yang lebih jauh daripada Taycan, dengan angka 227 mil dalam kedok 4S entry-level.

Baca juga: Porsche 356 Ini Diubah Menjadi Kendaraan Yang Mampu Mengarungi Antartika

Adapun kabinnya mengadopsi tampilan bergaya tablet dan layar tengah yang besar untuk sistem infotainment. Akan tetapi desain ini bisa saja berubah untuk model produksi akhir. Karena mobil sepenuhnya listrik, maka pemidah gigi Macan EV juga telah dilepas.

Produksi mobil listrik dari Porsche tersebut diharapkan akan dimulai pada akhir 2022 dan mulai dijual sebagai model di tahun 2023. Tetapi pengungkapan secara online bisa saja mendarat lebih cepat. Kita masih harus menunggu dan melihat bagaimana perkembangan selanjutnya dari Porsche Macan EV.[yub/shf/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
porsche,
#
mobil porsche,
#
porsche macan ev,
#
prototipe porsche macan ev,
#
uji coba porsche macan ev

X