JUN 29, 2017@19:00 WIB | 844 Views
Beberapa siswa desain paling berbakat di Inggris dari Central Saint Martins, UAL (CSM) mendapat kesempatan istimewa dalam bentuk sebuah kontes untuk merancang sebuah mobil masa depan dan akan memenangkan magang eksklusif menjadi perancang top Renault, yang berbasis di Paris.
Di tahun kedua ini, Renault bekerja sama dengan Central Saint Martins (CSM), pusat seni dan desain terdepan di dunia, untuk menantang mahasiswa Desain Industri MA mereka.
Pemenang akan menghabiskan dua minggu di Renault Technocentre di Paris, bekerja sama dengan perancang senior dan menggunakan teknologi mutakhir seperti virtual reality suite yang berukuran besar, yang menempatkan perancang tepat di dalam kendaraan. Desain andalan mereka akan dipajang di pameran desain tahun ini, dimana Renault menjadi mitra eksklusifnya, yang akan diadakan pada tanggal 21-24 September nanti di King's Cross, London.
Mobil konsep Renault, TreZor, juga akan muncul pada pameran ini ditempatkan di dalam struktur interaktif. Dengan gaya dan kenikmatan berkendara, GT listrik ini mewujudkan mobilitas masa depan dengan gairah otomotif. Di dalam standnya akan memberikan pengunjung pengalaman di belakang layar bagaimana mobil konsep ini dibuat. Kompetisi tahun lalu dimenangkan oleh tim yang semuanya beranggitakan wanita melalui Renault Oura, satu-satunya kendaraan yang dapat dioperasikan oleh gerakan tubuh dengan tampilan virtual reality. [bil/timBX]