MAR 28, 2023@10:27 WIB | 633 Views
Indonesia kedatangan mobil listrik kelas premium, Renault Megane E-Tech, yang dibandrol dengan harga diatas 1 M tepatnya, Rp 1,375 miliar. Sebanding dengan harganya, mobil ini telah dilengkapi dengan fitur-fitur yang menggunakan teknologi terkini.
Salah satu fitur andalannya ialah sistem operasi cerdas yang terintegrasi dengan Google dan layar openR baru dengan gambar definisi tinggi. Fitur-fitur ini memungkinkan mobil cerdas ini dapat menerima perintah dari pengemudi dengan baik.
Untuk sektor entertainmen, interior Renault Megane E-Tech dijejali 9 unit sound system Harman Kardon, menghasilkan total 410W melalui 2 tweeter di sisi dasbor, 2 woofer di panel pintu depan, 2 tweeter dan 2 woofer di panel pintu belakang, serta 1 subwoofer di bagas.
Renault Megane E-Tech juga memiliki 22 fitur Advanced Driving Assistance System (ADAS). Dengan begitu, pengemudi akan lebih dibantu dalam berkendara mobil. Renault Megane E-Tech juga telah dilengkapi dengan sistem pengisian daya secara nirkabel.
Kecanggihan yang dimiliki mobil ini disokong juga dengan tampilan eksteriornya. Renault Megane E-Tech memiliki desain bodi yang ringkas ala crossover, dengan garis bodi yang aerodinamis dan sporty.
Bagian depan disematkan logo Renault yang dapat bersinar dan menerangi jalan. Sementara, dibagian kaki-kaki telah disematkan pelek berukuran 20 inci. Di bagian belakang, pengguna dapat menyimpan banyak barang karena ruang bagasinya seluas 440 liter.
Bicara tentang dimensi, Megane E-Tech memiliki panjang 4.200 mm, lebar 2.055 mm, tinggi 2.017 mm, jarak poros roda 2.685 mm dan ground clearance 135 mm.
Bicara performa, mobil bergaya crossover ini sanggup melontarkan 220 Hp yang membuat Renault Megane mampu melesat dari 0-100 km hanya dalam 7,5 detik. Dengan baterai terisi penuh, mobil sanggup menempuh jarak hingga 450 km (tergantung gaya mengemudi).
Mobil ramah lingkungan ini akan meramaikan kelas EV premium di Indonesia dan akan head to head dengan Lexus ux 300e, Toyota bZ4X, Kia EV6 GT-Line dan EQ Series dari Mercedes-Benz. [wic/timBX].