MENU
icon label
image label
blacklogo

Semakin Nyata, Genesis GV60 Magna Sedang Uji Jalan, Ini Tampilannya

JUN 12, 2024@10:00 WIB | 209 Views

Genesis memang tengah mempersiapkan divisi khusus mobil performa tinggi yang diberi nama Magma. Produk pertama dari divisi kencang Genesis ini menggunakan basis GV60 dan sudah diperlihatkan versi konsepnya di beberapa event otomotif besar dunia.

Terbaru, kemunculan Genesis GV60 Magma ini semakin lama semakin nyata. Bahkan tertangkap kamera, mobil ini sedang melakukan tes jalan dan memperlihatkan gambaran wujud dari mobil yang satu ini di Eropa.

Melansir Carscoops, Selasa (11/6/2024), terlihat mobil ini cukup mirip dengan versi konsep yang sudah diperkenalkan sebelumnya. Mulai dari penggunaan bumper depan dengan intake yang cukup besar. Selain itu ada juga penggunaan over fender tipis yang memberi kesan sporty di mobil ini.

Pada area kaki-kaki, mobil ini mengusung velg aero berwarna dual tone berukuran 21 inch yang sangat proporsional terpasang di mobil ini. Velg dan ban ini dipadu dengan penggunaan suspensi yang direndahkan untuk memberi kesan ceper dan sporty di mobil ini.

Beberapa item lainnya yang juga terpasang di mobil ini seperti penggunaan roof rail berwarna hitam dan penggunaan antena sirip hiu. Serta tidak ketinggalan ada model diffuser dan lip spoiler di tengah belakang yang memberi kesan sporty dan gahar yang cukup kental.

Sayangnya untuk area interior tidak diperlihatkan dalam bocoran gambar terbaru ini. Begitu juga dengan spesifikasi drivetrain, fitur, dan beberapa hal lainnya juga masih disembunyikan oleh Genesis pada GV60 Magma ini.

Kemungkinan Genesis GV60 Magma ini bakal punya spesifikasi yang lebih gahar dibandingkan Hyundai Ioniq 5 N. Kemungkinan Genesis akan mengusung baterai berkapasitas 84 kWh yang dipadu dengan dua motor listrik berpenggerak All-Wheel Drive.

Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 641 Hp dan torsi yang menembus angka 769 Nm. Selain itu, akselerasi 0 hingga 100 Km/jam bisa tuntas dalam waktu 3 detikan saja dan top speed mencapai 261 Km/jam. Serta dalam kondisi baterai penuh hingga habis, mobil ini berjalan sejauh 356 Km. [edo/timBX]

Tags :

#
genesis,
#
magma,
#
gv60,
#
spyshot,
#
bocoran,
#
mobil terbaru

X