MENU
icon label
image label
blacklogo

Sirkuit Hungaroring Siap Gelar Balapan MotoGP pada 2018

JAN 13, 2017@08:00 WIB | 1,188 Views

Sirkuit Hungaroring telah mengungkapkan siap menjadi tuan rumah pada ajang balapan bergensi MotoGP pada musim 2018 mendatang. Sirkuit yang berlokasi di Budapest, Hungaria itu bahkan sudah melakukan renovasi besar besaran pada tahun ini untuk menyelesaikan kekuarangan.

Ini juga pertama kalinya Sirkuit Hungaroring melakukan pembangunan dan perbaukan besar besaran sejak pertama kalinya dibangun pada tahun 1985. Perbaikan dan modifikasi dilakukan selama tahun ini dan memakan waktu berbulan bulan. Perubahan juga dilakukan sejumlah titik sirkuit agar sesuai dengan standar FIM (The Federation Internasional de Motorcyclisme).

Renovasi ini ditujukan agar trek tersebut memenuhi syarat untuk mengelar balapan MotoGP. Chief Executive Officer (CEO), Zsolt Gyulay, telah mengonfirmasi dan melakukan pembicaraan dengan FIM terkait sirkuit Hungaroring.

"Selama pembangunan, kami akan berbicara dengan FIM untuk membuat lintasan yang sesuai dengan balapan MotoGP," kata dia seperti dilansir Motorsport.

"Jika ada yang harus diubah dari semua sisi, perbaikan yang kami lakukan perlu menyentuh lintasan, terutama pada tikungan dan dan beberapa area untuk keluar lintasan, yang nantinya sesuai dengan balapan motor," . [ddy/timBX]

Tags :

#
sirkuit hungaroring,
#
motogp,
#
motogp 2018

X