MENU
icon label
image label
blacklogo

Squad Mobility Perkenalkan Kendaraan Berkonsep "Solar City Car"

MAY 30, 2022@13:00 WIB | 838 Views

Perusahaan start-up Belanda, Squad Mobility, telah meluncurkan kendaraan yang mereka sebut dengan "Solar City Car", sebuah "quadricycle" berukuran kecil bertenega sinar matahari yang digadang gadang dapat menandingi Citroën Ami. Quadricycle listrik ini memiliki panel surya built-in dan sekarang sudah tersedia untuk pre-order setelah tiga tahun proses pengembangan oleh Squad Mobility, sebuah perusahaan yang didirikan oleh Robert Hoevers dan Chris Klok pada 2019.

Mereka sebelumnya bekerja untuk Lightyear, sebuah perusahaan yang mengembangkan long-range solar car, tetapi Solar City Car ditugaskan untuk menangani perjalanan singkat di dalam kota. Squad Mobility Solar City Car mulai dijual tahun depan dan dibanderol mulai dari 6.250 euro (sekitar Rp97,6 juta) tidak termasuk PPN di Eropa, Solar City Car ditujukan untuk penggunaan mobilitas pribadi dan bersama.

"Mobil mini" yang memiliki dua tempat duduk ini memiliki panjang dua meter, lebar satu meter, dan tinggi 1,6 meter, serta ditenagai oleh sepasang motor listrik 2kW yang menggerakkan roda belakang dan memberikan kecepatan tertinggi hingga 28 mpj.

Seperti Ami, kendaraan ini termasuk dalam kategori kendaraan L6e untuk kendaraan roda empat ringan, yang berarti dapat dikendarai oleh anak berusia 16 tahun di negara tertentu (tetapi tidak di Inggris). Sebuah versi dengan kecepatan yang dapat mencapai 44 mpj direncanakan untuk diluncurkan di kemudian hari. Solar City Car dapat menampung hingga empat baterai 1.6kWh, memberikan kapasitas maksimum 6.4kWh, dan cukup untuk jangkauan 62 mil. 

Squad Mobility pun mengklaim baterai surya di atap dapat menambah jangkauan 12,5 mil sehari pada hari yang cerah di Eropa. Perusahaan mencatat rata-rata pengguna kendaraan ini sekitar tujuh mil sehari.  Perlu diingat juga bahwa Solar City Car tidak bergantung pada matahari untuk menyalakan baterai karena dapat dicolokkan ke soket 220V dan paket baterai dapat dilepas sehingga mudah dalam proses pengisian daya.

Di luar teknologi tenaga surya dan baterai, Quadricycles ini memiliki fitur roll cage built-in, sabuk pengaman, dan struktur tabrakan depan dan belakang secara penuh, sementara pintu dapat dilepas. Seperti banyak quadricycles, interiornya tidak terlalu spesial, tetapi tetap terdapat fitur-fitur yang cukup berguna, seperti dudukan telepon, pengisi daya USB, dan AC opsional. Solar City Car memiliki penyimpanan dengan kapasitas 168 liter, namun ditingkatkan menjadi 243 liter jika pengemudi melipat kursi penumpang. [dhe/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
squad mobility,
#
solar city car,
#
ev,
#
quadricycle

X