MAY 16, 2018@10:00 WIB | 933 Views
Subaru kini mulai ikut bermain serius dalam pengembangan mobil listrik dengan melakukan langkah evolusi teknologi untuk membangun mobil hybrid yang akan bergerak menjadi mobil listrik.
Untuk itu, mereka bekerjasama dengan Toyota dan meinjam teknologinya dari usaha patungan EV Common Architecture Spirit dengan mengintegrasikan mobil Toyota Hybrid System untuk mobil baru mereka.Kebijakan ini dianggap tepat untuk mempercepat realisasi mobil Hybrid mereka.
Kemungkinan basis yang dipakai Subaru untuk mengembangkan mobil Hybrid mereka yakni Toyota Prius Prime dengan sistem injeksi langsung pada mesin empat silinder seperti yang ada pada Prius.Meski akan meminjam teknologi yang digunakan Toyota sistem AWD Subaru akan terhubung dengan transmisi baru.
Meski demikian Subaru belum mengkonfirmasi pilihan mesin dan mobil apa yang akan dikembangkan menjadi mobil Hybrid-nya. Saat ini Subaru masih menjejaki kerjasama ini denga sejumlah pengetesan yang akan menjadi sumber utama pengembangan mobil baru ini.
Subaru juga masih mempertimbangkan baterai 8,8 kWh yang hanya akan membuat mobil mampu menempuh jarak 20 hingga 25 mil. Artinya Subaru ingin baterai yang akan digunakan memiliki kapasitas lebih besar sehingga menempuh jarak lebih jauh.[Elko/timBX]