DEC 02, 2024@13:00 WIB | 143 Views
Di dunia rally dan drifting, nama Ken Block tentu sudah tidak asing lagi meski sosoknya sudah meninggalkan kita sejak awal 2023 silam. Ketika masih hidup, ia banyak mengikuti berbagai ajang rally dan drifting dengan berbagai mobil yang berbeda. Salah satunya adalah Subaru WRX STI yang kini sedang dilelang oleh Cars&Birds.
Melansir Carscoops, Minggu (1/12/2024), Subaru WRX STI yang dipakai Ken Block ini ikut dalam kelas Production WRC tahun 2007 dan 2008. Selain dipakai oleh Ken Block, mobil ini juga dipakai oleh sesama pereli terkenal asal Amerika Serikat, Travis Pastrana.
Mobil reli Subaru WRX STI ini dirakit oleh tim balap Vermont SportsCar. Dibandingkan versi jalan raya, versi mobil reli yang dipakai Ken Block dan Travis Pastrana ini tentu mendapat berbagai rombakan signifikan.
Mulai dari mesin yang meski tetap dengan konfigurasi standar 2.500cc, 4 silinder, Turbo, dengan Boxer, bisa menghasilkan tenaga hingga 300 Hp. Performa besar ini berkat penggunaan ECU dari MoTec, custom exhaust dari STI, serta sistem pembakaran BBM dan radiator yang sudah standar regulasi dari FIA.
Bagian kaki-kaki juga mendapat spesifikasi yang lebih siap dipakai balap reli. Misalnya seperti suspensi sport dari Ohlins. Lalu ada juga penggunaan sway bar, kaliper rem model sport, serta velg motif jari-jari berwarna emas berukuran 15 inch yang dipadu dengan ban Pirelli Scorpion.
Bagian interior unit yang dilelang ini juga masih mirip dengan versi yang dipakai saat balap reli P-WRC tersebut. Mulai dari penggunaan jok bucket dari Sparco, setir dari Momo, roll cage, alat pemadam api, intercom, hingga tuas rem tangan model panjang khas mobil reli.
Unit yang dilelang oleh Cars&Birds ini sudah berjalan sejauh 22.400 unit. Soal harga, sayangnya mereka belum mengumumkan berapa harga yang akan dibuka untuk lelang mobil ini. Rencananya mereka akan melakukan lelang mobil ini pada pertengahan Desember mendatang. [edo/timBX]