JAN 18, 2019@09:00 WIB | 2,595 Views
Seperti halnya sebuah mesin yang ter-maintenance dengan baik, mengibaratkan manufaktur Inggris McLaren mampu menghasilkan mobil-mobil terbaiknya. Salah satunya adalah McLaren 600LT Spider yang baru saja di lauching pada 16 Januari 2019 kemarin. Seri ini merupakam seri terbuka dari seri coupe 600LT tahun lalu, dan menjadi mobil unggulan McLaren pada entry level Sport Series.
LT yang merupakan kepanjangan dari Longtail, McLaren menetapkan pertama kalinya pada F1 GTR pada era tahun 1990-an, saat itu menerapkan stretched rear section untuk kebutuhan aerodinamika. Sejak itu gaya tersebut telah digunakan untuk melangkah ke level industry, dan menjadi 675LT yang meluncur beberapa tahun silam. Yang membedakan lebih pada tenaga ekstra, lebih ringan dan aerodinamika yang telah dioptimalkan.
Seperti halnya, McLaren 600LT Coupe, Tipe Spider menawarkan mesin 3,8 liter, V8, twin turbocharger yang menghasilkan 592 hp dan torsi 619 Nm. Mesin tersebut dipasang di belakang kabin, dan dikawinkan dengan transmisi dual clutch 7 percepatan.
Visualisasi yang terlihat ekor 600LT Spider memang terlihat lebih panjang, karena rear diffuser yang direntangkan dan sayap belakang, termasuk diantaranya body panel menggunakan serat karbon, kabin yang bergaris, dan pipa knalpot yang lebih pendek. Beratnya hanya 1296 kg, atau 50 gram lebih berat dari versi Coupe. Dan terpaut 99 kg lebih ringan dari versi 570S Spider. Performanya dibantu dengan penggunaan ban Pirelli P-Zero Trofeo R.
Hasilnya 600LT Spider menjadi sosok mobil sport convertible yang berlari hingga 60 mph dari diam dalam durasi 2,8 detik. Kecepatan tertinggi diklaim 201 mph, dikurangi menjadi 196 mph saat bagian atas turun. Retractable hard top terbuat dari bahan komposit untuk menghemat berat dan dengan menekan tombol dapat membuka atau menutup hanya dalam 15 detik, termasuk saat berkendara dengan kecepatan hingga 25 mph.
McLaren saat ini menerima pesanan untuk 600LT, yang dihargai mulai $ 256.500 atau sekitar Rp3,9 miliar dan mulai pengiriman nanti pada tahun 2019. Jika Anda tertarik, Anda sebaiknya menghubungi dealer McLaren setempat dalam waktu singkat karena model LT biasanya terjual habis dalam beberapa minggu setelah diumumkan karena termasuk varian entry level yang bisa dimiliki semua kalangan termasuk Anda. [Ahs/timBX]