FEB 28, 2024@17:30 WIB | 315 Views
Suzuki menghadirkan versi penyegaran pada motor sport kelas menengah mereka, GSX-250R. Motor ini hadir pertama kali di Tiongkok dengan ubahan yang bisa dibilang meski tidak banyak, namun memberi kesan yang berbeda dibanding versi sebelumnya.
Melansir Greatbiker, Rabu (28/2/2024), secara garis besar, motor ini masih mempertahankan desain dari versi sebelumnya. Namun supaya memberi kesan seperti baru, ada ubahan pada segi desain livery yang dibuat lebih kalem dan minimalis. Serta pilihan warna yang diberikan juga mendapat beberapa revisi.
Yang menarik, pada bagian depan dekat lampu terdapat stiker bertuliskan “LED”. Hal ini seolah ingin memberi keyakinan kepada orang bahwa lampu depan motor ini sudah full LED. Selain lampu bagian depan, lampu belakang motor ini juga sudah dibekali dengan teknologi LED.
Selain lampu LED, Suzuki GSX-250R ini juga mendapat beberapa fitur baru yang tergolong penting. Diantaranya seperti Assist and Slipper Clutch untuk perpindahan gigi yang lebih halus. Namun sayangnya fitur ini tidak dibekali dengan Quickshifter. Begitu pula fitur Traction Control, dan Throttle By Wire masih absen di motor ini.
Lanjut ke bagian mesin, Suzuki GSX-250R ini tidak mendapat ubahan yang signifikan. Motor ini masih mengusung mesin 250cc, dua silinder SOHC yang merupakan bawaan dari Suzuki Inazuma. Tenaga motor ini mencapai 25 Ps dan torsi mencapai 23,4 Nm dan dipadu dengan transmisi Manual 6 Speed.
Motor ini dulunya sempat menjadi produk global dan dijual di beberapa negara. Namun saat ini, Suzuki GSX-250R hanya tersedia untuk pasar Tiongkok. Soal harga, motor ini dibandrol dengan harga 37.100 Yuan atau setara dengan Rp 80 jutaan. [edo/timBX]