MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki Mulai Produksi Xbee Yang Unik

DEC 28, 2017@09:00 WIB | 1,773 Views

Industri otomotif memiliki cara untuk menyeimbangkan diri. Saat Dodge Viper stop diproduksi, misalnya, kemudian selang beberapa bulan, Ford GT pertama mulai diluncurkan.

Sementara Ferrari dan Lamborghini menyerah memakai transmisi manual, Porsche malah habis-habisan mengembangkannya. Dan seminggu setelah Toyota memensiunkan Cruiser FJ ke padang rumput untuk selamanya, Suzuki malah meluncurkan Xbee.

Dengan dikembangkan berdasarkan minivan Hustler, Xbee (diucapkan "cross-bee") dibentuk sebagai sosok mobil retro - meskipun - itu tidak terlihat seperti mobil Toyota yang dihentikan (dan jauh lebih kecil untuk bagasinya). Tapi begitulah waktu yang kita jalani ketika mobil off-road seperti Ford Explorer dan Nissan Pathfinder telah beralih dari konstruksi body-on-ladder-frame ke rangka berbasis unibodies.

Disamping kemampuan dan ukurannya, Xbee pertama kali tampil sebagai konsep di Tokyo Motor Show beberapa bulan lalu kini mulai berproduksi - meski hanya untuk pasar Jepang (setidaknya untuk saat ini).

Digambarkan sebagai gabungan dari "kabin yang luas dan keasyikan sebuah SUV," Xbee diluncurkan di Jepang secara eksklusif dengan powertrain hibrida, yang dibangun di atas mesin turbocharged 1.0 liter, dikawinkan dengan transmisi otomatis enam kecepatan dan tersedia dengan penggerak dua atau empat roda.

Ada dua tingkat trim berbeda dengan dengan pilihan drivetrain, harga mulai dari ¥ 1.765.800 (~ USD 16.000) untuk model dasar XBee MX berpenggerak roda depan hingga yang tertinggi ¥ 2.145.960 (USD 19.000) untuk all-wheel drive MZ. Suzuki juga mengemas keseluruhan sistem keselamatan aktif di dalamnya, dan diperkirakan bisa terjual sekitar 2.000 unit setiap bulan di pasar dalam negeri. Kira-kira importir umum Indonesia berminat engga ya, mendatangkannya? [bil/timBX]

Tags :

#
auto news,
#
suzuki,
#
kei car,
#
suzuki xbee

X