MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota bZ4X Facelift Meluncur, Ubahannya Seperti Ini

MAR 12, 2025@16:00 WIB | 65 Views

Salah satu mobil listrik Toyota yang cukup populer adalah bZ4X. EV ini pertama kali hadir di tahun 2021 silam dan punya penjualan yang tergolong baik di seluruh dunia. Terbaru, mereka baru saja menghadirkan versi penyegaran atau facelift dengan ubahan yang tergolong niat dan membuatnya berbeda dari versi sebelumnya.

Melansir Carscoops, Selasa (11/3/2025), ubahan terbesar ada pada pilihan baterai. Yap, Toyota bZ4X kini hadir dalam pilihan baterai berkapasitas 57,7 dan 73,1 kWh. Khusus untuk versi 57,7 hanya tersedia dalam penggerak FWD. Sedangkan versi 73,1 kWh hadir baik dalam penggerak FWD maupun AWD.

Detailnya, untuk varian 57,7 kWh berpenggerak FWD mengusung satu motor listrik dengan tenaga mencapai 167 Hp. Untuk varian ini, klaim jarak tempuh dari baterai penuh hingga habis sejauh 445 Km. Dan akselerasi 0 hingga 100 km/jam tuntas dalam 8,6 detik.

Lanjut ke varian 73,1 kWh berpenggerak FWD juga mengusung satu motor listrik. Tenaga yang dihasilkan mencapai 224 Hp dengan akselerasi 0 hingga 100 km/jam di 7,4 detik. Soal jarak tempuh sendiri lebih panjang yaitu di 573 Km.

Dan yang terakhir yaitu varian 73,1 kWh dengan penggerak AWD yang mengandalkan dua motor listrik. Tenaga yang dihasilkan juga naik menjadi 343 Hp dengan akselerasi 0 hingga 100 km/jam tuntas hanya dalam waktu 5,1 detik. Meski performa lebih buas, tapi dari jarak tempuh sedikit lebih pendek dari versi FWD yaitu di 520 Km.

Lanjut ke bagian desain dimana ada beberapa ubahan menarik. Mulai dari tampang depan yang mengusung lampu lebih pipih dan mirip dengan Prius dan Camry terbaru. Meski begitu dari desain samping dan belakang mobil ini cenderung identik dan punya tampilan yang sleek tapi punya fungsi aero yang lebih optimal.

Untuk bagian interior sejatinya juga terdapat beberapa ubahan. Misalnya seperti penggunaan layar head unit yang lebih besar menjadi 14 inch. Lalu panel instrumen dengan model horizontal dengan desain grafis terbaru. Serta slot wireless charging dibawah kisi AC bisa menampung hingga 2 HP sekaligus.

Beberapa fitur baru juga hadir di Toyota bZ4X Facelift ini. Diantaranya seperti sistem pendinginan baterai yang sudah jadi standar. Dengan fitur ini membuat baterai mobil ini bisa mendeteksi dan mendinginkan baterai terutama ketika sedang diisi daya fast charging.

Toyota bZ4X Facelift ini pertama kali hadir untuk pasar Eropa dan siap dijual dalam waktu dekat. Nantinya beberapa wilayah lainnya seperti Amerika Utara, Jepang, dan negara-negara Asia dengan kemungkinan Indonesia, juga segera mendapat mobil ini. [edo/timBX]

Tags :

#
toyota,
#
bz4x,
#
facelift,
#
update,
#
model,
#
mobil listrik,
#
ev,
#
suv

X