MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota Camry Terbaru Akhirnya Masuk ASEAN, Ini Negara Pertamanya

SEP 02, 2024@14:30 WIB | 228 Views

Setelah meluncur di Amerika Serikat tahun lalu, generasi terbaru Toyota Camry akhirnya masuk ke pasar Asia Tenggara atau ASEAN. Singapura menjadi negara pertama yang mendapatkan sedan berukuran medium ini di kawasan ASEAN.

Melansir Autoindustriya, Jumat (30/8/2024), untuk versi yang masuk ke Singapura mengambil basis dari varian Camry Sport. Ini bisa dilihat dari penggunaan grille yang punya tampilan lebih sporty dan dipadu dengan model lampu depan sipit yang sekilas mirip dengan Prius terbaru.

Untuk bagian samping, Toyota Camry versi Singapura mengusung model velg palang bintang sporty berwarna dual tone. Secara tampilan, Toyota Camry generasi terbaru ini masih mengusung tampilan sedan konvensional dengan model pilar C konvensional.

Serta tampilan belakang dengan model lampu yang dibuat seolah menyambung membentuk huruf C. Overall, Toyota Camry versi Singapura ini mengusung perpaduan antara sporty dan elegan yang berpadu di sedan yang satu ini.

Baca juga: Toyota Camry 2025 dengan Teknologi Baru dan AWD

Sebagai catatan, dimensi dari Toyota Camry generasi terbaru ini membesar dari generasi sebelumnya. Panjang mobil ini mencapai 4.920 mm, lebar 1.840 mm, tinggi 1.455 mm, serta wheelbase atau jarak sumbu roda di 2.825 mm.

Bagian interior Toyota Camry versi Singapura juga mirip dengan versi global. Misalnya dari penggunaan dashboard yang mirip dengan Toyota Prius dengan layar Head Unit 12,3 inch yang identik. Serta model setir dan panel instrumen digital yang mirip dengan Prius generasi terbaru.

Baca juga: Modifikasi Toyota Camry 2006

Untuk fitur sendiri, Toyota Camry versi Singapura ini juga tergolong komplit. Mulai dari sound system dari JBL, AC Tri-zone Climate Control, Panoramic Sunroof, sunshade belakang, hingga adanya layar untuk penumpang baris kedua dan memberi kesan mewah dan berkelas.

Lanjut ke bagian mesin, Toyota Camry versi Singapura mengusung konfigurasi 2.500cc Hybrid generasi terbaru berkode A25A-FXS. Mesin dengan teknologi Atkinson Cycle ini dipadu dengan dua motor listrik yang secara total bisa menghasilkan tenaga hingga 228 PS dengan transmisi CVT.

Ada sembilan pilihan warna pada Toyota Camry terbaru versi Singapura ini. Diantaranya seperti Platinum White Pearl Mica, Silver Metallic, Precious Metal, Attitude  Black Mica, Emotional Red, Bronze, Dark Blue Mica, dan lain-lain. [edo/timBX]

Tags :

#
toyota,
#
camry,
#
asean,
#
sedan,
#
mobil terbaru

X