MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota Celica “Reborn Semakin” Mendekati Kenyataan, Intip Bocoran Terbarunya

JUN 05, 2024@10:00 WIB | 251 Views

Beberapa kali Toyota berencana untuk menghidupkan kembali salah satu produk ikonik mereka, Celica. Yap kemunculan mobil yang sempat ikonik bagi kalangan petrolhead di era 90an ini semakin mendekati kenyataan dan hadir dengan beberapa sentuhan spesial.

Melansir Carscoops, Selasa (4/5/2024), disebutkan Toyota Celica versi terbaru ini bakal diracik langsung oleh divisi performa tinggi Gazoo Racing atau GR. Disebutkan Toyota Celica terbaru ini bakal mengusung mesin 2.000cc, Turbo dengan penggerak AWD atau yang juga disebut sebagai GR-Four.

Mesin ini kabarnya bakal menjadi salah satu yang terkencang yang pernah dibuat Gazoo Racing untuk produksi masal. Mesin ini dikabarkan bisa menghasilkan tenaga menembus 400 Hp. Tenaga ini kurang lebih mirip dengan GR Yaris dan GR Corolla yang menggunakan mesin 1.600cc, 3 silinder, Turbo.

Tapi ada juga bocoran yang menyebut Toyota Celica juga disiapkan dalam mesin 1.500cc 4 silinder yang bakal dipadu dengan sistem Hybrid. Namun nantinya mesin Hybrid ini akan disesuaikan dengan kebutuhan performa tinggi yang sudah menjadi ciri khas Toyota Celica.

Laporan lainnya dari media Jepang, Best Car menyebut, bahwa Toyota Celica terbaru ini akan sebasis dengan mobil konsep Lexus LF-ZC. Artinya kemungkinan besar, Toyota Celica “Reborn” bakal punya kembaran dari Lexus.

Sejauh ini memang belum ada info terbaru lainnya mengenai kapan Toyota Celica versi terbaru ini bakal meluncur. Beberapa bocoran menyebut bahwa mobil ini bakal hadir paling cepat di awal 2025 mendatang saat pagelaran Tokyo Auto Salon. [edo/timBX]

Tags :

#
toyota,
#
toyota celica,
#
bocoran,
#
reborn,
#
gazoo racing,
#
gr

X