MAY 23, 2016@08:00 WIB | 2,706 Views
Penampilan retro car, Toyota Corolla AE86 Levin berikut ini tergolong minimalis. Mengadopsi dua konsep style modifikasi yang bertabrakan namun tetap sedap dipandang.
Lihat tampilan luarnya, eksterior hanya bercat putih, bodi dibungkus konsep USDM engkap dengan bumper lebar dan ceper hingga spoiler lip-nya.
Tapi sayangnya, velg justru ditabrakkan dengan model Japanese, yakni BBS Galbola MD-IIs R15. Meski begitu velg ini cukup fenomenal di tahun 1983-an, karena model jari-jarinya yang tak lazim, yaitu perpaduan antara putin dan emas. Meski kombinasi style eksterior bertabrakan antara USDM dengan Japanese, bukan berarti interior tak boleh dilirik.
Tak ada salahnya bila Anda hanya menginginkan modifikasi harian tanpa mengejar trophy kontes modifikasi. Lihat interiornya, seperangkat jok masih terlihat rapi dan kondisi baik, meski usianya sudah mencapai 30 tahunan. Sebuah lingkar kemudi bergaya retro melengkapi mobil ini.
Seperti dikutip dari Speedhunters, sang pemilik mobil yang ikut terparkir dalam sebuah ajang Mooneyes Street Car Nationals, di Odaiba ini memiliki perangkat interior yang terlihat kekinian, yakni panel instrumen berdasar putih, sehingga mudah terbaca oleh pengendara. [nus/timBX]