DEC 27, 2016@22:00 WIB | 1,308 Views
Awal tahun 2017 sudah di depan mata, menuntut sebagian produsen mobil mengembangkan desain yang terkemuka. Di Amerika Serikat tepatnya di Provo, Utah, Vanderhall Motor Works (VMW) memperkenalkan 2 varian mobil dengan konsep three-wheeler, Venice untuk new entry level dan Laguna untuk premium.
Tenaga mesin berbekal mesin 1.4 liter, berbahan bakar bensin, turbocharged. Secara basic mesin diproduksi oleh General Motor (GM). Dipadukan dengan transmisi otomatis 6 - percepatan, mampu menghempaskan tenaga sebesar 200 hp. Tenaga besar tersebut terbantu dari sasis ringan yang terbuat dari mono-aluminium dan bodi terbuat dari carbon fiber. Untuk mencapai kecepatan 96 kph butuh waktu kurang dari 5 detik dan kecepatan maksimum 210 kph.
Tipe Venice menawarkan kenikmatan berkendara dengan harga yang lebih terjangkau. Tergabung dengan fitur kenyamanan seperti heated seats dan system audio yang terkoneksi dengan bluetooth.
Pada bagian kaki-kaki menggunakan velg 18, dilengkapi system pengamanan ABS, brake assist, dan performance rotors dan calipers yang membantu roda kendaraan berhenti dari kecepatan 96 kph membutuhkan rentang jarak 30 meter. Pada bagian bagasi belakang, mampu menampung barang sebesar 75 liter.
Venice ditawarkan dalam tiga warna, antara lain Charcoal Grey, Abyss Black dan Frost White. Bagi yang berminat cukup mendeposit $250 atau Rp3,3 juta untuk memesan salah satu modelnya. Venice ditawarkan sekitar $29.950 atau Rp403 juta. [Ahs/TimBx]