MENU
icon label
image label
blacklogo

Waduh, 118 Ribuan Mobil Subaru Ini Terkena Recall Karena Airbag

MAR 28, 2024@11:00 WIB | 332 Views

Brand mobil asal Jepang, Subaru menghadapi masalah yang tergolong cukup serius. Baru-baru ini, sekitar 118 ribuan mobil Subaru harus ditarik kembali alias recall karena sistem airbag yang mengalami malfungsi dan berpotensi membahayakan pemilik mobil.

Melansir Carscoops, Rabu (27/3/2024), disebutkan bahwa jumlah total mobil yang terdampak recall adalah 118.723 unit. Ada dua produk yang masuk ke daftar recall terbaru dari Subaru ini yaitu Outback dan Legacy produksi tahun 2020 hingga 2022.

Subaru menyebut recall terpaksa dilakukan karena sensor pada sistem airbag depan yang berpotensi tidak berfungsi saat terjadi kecelakaan. Apabila sensor tidak berfungsi, maka sistem airbag tidak bisa mengembang secara sempurna dan beresiko menimbulkan korban jiwa.

Pada Subaru Outback dan Legacy yang terdampak recall ini, sistem atau sensor airbag yang dipakai diproduksi oleh Aisin Electronics. Pada sistem ini, ada sekitar empat sensor yang terpasang dengan dua dimasing-masing kursi depan. 

Subaru menyebut dalam pada sensor airbag ini, diketahui ada beberapa bahan baku sensor yang digunakan bukan dari bahan yang terbaik. Sehingga selain sensor airbag tidak berfungsi, juga berpotensi terjadi hubungan pendek arus listrik dan justru mobil berpotensi mengalami kebakaran.

Dalam kondisi normal, sensor airbag ini seharusnya bisa bekerja dengan dua peringatan ini. Yang pertama lampu airbag akan menyala saat ada penumpang. Sedangkan yang kedua saat tidak ada penumpang, indikator airbag tidak akan menyala dan tidak akan mengembang.

Badan Keselamatan Jalan Raya AS atau NHTSA menyebut pihaknya menerima sekitar 23 laporan terkait masalah tersebut. Sedangkan Subaru sendiri juga mendapat setidaknya 253 laporan yang masuk dalam klaim garansi pada sistem airbag ini.

Subaru menyebut recall masalah airbag pada Outback dan Legacy ini berlaku untuk semua mobil yang beredar di pasar global. Untuk Subaru Outback Indonesia seharusnya belum terdampak recall ini karena baru masuk tanah air di tahun 2023 silam. [edo/timBX]

Tags :

#
subaru,
#
recall,
#
airbag,
#
outback,
#
legacy

X