MENU
icon label
image label
blacklogo

White Ghost Motor Electric Berdaya 13,4 hp dari China

MAR 15, 2018@15:00 WIB | 1,396 Views

Sur-Ron’s Light Bee telah terjun sebagai produsen ebike. Namun kali ini produsen otomotif China tersebut memperkenalkan motor listrik yang mengisi segmen e-bike dan trial bike.  Harga yang ditawarkan tidak terlalu mahal, hanya USD3000 atau mencapai Rp41 jutaan. Tentu  saja itu cukup mengagetkan Anda  karena harganya yang cukup terjangkau. Sur-Ron memberinya nama the White Ghost.

Seperti halnya motor elektrik yang terlahir lebih dulu Zero Motorcycles dan Energica,  the White Ghost tidak akan terganggu kehadiran keduanya. Memiliki daya 13,4 hp, kecepatan tertinggi 100kpj, dengan dengan fitur turbo memberikan dorongan tenaga 20 persen lebih banyak.  Baterainya sebesar 4,2 kWh, dengan voltase 60 volt, itu berarti cukup makan waktu 3 jam charger di dinding rumah Anda.

Dilengkapi dengan sistem pengereman ABS, lampu LED yang futuristic, gearbox otomatis dual clutch, dan basic traction control system  dari tenaga sebesar 13,4 hp. The White Ghost menggunakan pendingin cair dan udara di bagian belakang. Berat totalnya 140 kg, namun Anda juga mendapat versi full fairing dengan sejumlah biaya tambahan.

Seperti yang telah Anda lihat diatas, the White Ghost telah diuji dijalanan pegunungan bersalju, di jalan gunung dengan tanjakan curam, dan White Ghost telah mampu melewati tantangan tersebut dengan mudah. Apakah ini menjadi pertanda China menjadi produsen motor listrik di market entry level? Kemudian produsen motor akan berlomba membuat motor listrik tandingan dengan harga yang terjangkau. Kita lihat saja responnya nanti.  [Ahs/timBX]

Tags :

#
auto news,
#
white ghost,
#
motor electric,
#
sur rons light bee

X