FEB 07, 2017@15:00 WIB | 1,533 Views
Kali ini kejuaraanWorld Rally Championship 2017(WRC) akan digelar di Swedia tepatnya di tanggal 09-02-2017. Kabarnya rally di Swedia adalah satu-satunya rally musim dingin bersalju dikalendar WRC.
Disana para peserta rally akan ditantang untuk menembus suhu dingin yang suhunya bisa mencapai -20˚C dan memaksa mereka untuk menghempaskan tumpukan salju dengan roda-roda mobil mereka yang disertai dengan kecepatan penuh.
Salju akan menjadi tantangan tersendiri bagi peserta rally WRC khususnya untuk tim M-Sport dengan mobilnya Ford Fiesta WRCs. Tidak di pungkiri salju akan menjadikan mereka lebih berhati-hati saat berhadapan dengan tikungan tajam karena salju mampu menggelincirkan ban 2 kali lebih cepat saat melewati tikungan dengan mode drift. Hutan beku adalah rute yang akan mereka lalui dan sangat berdekatan dengan negara Norwegia.
TIM M-Sport sendiri sangat percaya diri untuk bisa menantang rute di Swedia, tak hayal tim tersebut telah mengamankan kemenangan di babak pembukaan rally WRC dan menjadi yang tercepat di Rally Monte Carlo. Tim M-Sport juga telah menyelesaikan dua tes dari lima hari terpisah menjelang rally bersalju di Swedia.
Malcom Wilson, selaku Team Principal mengaku sangat senang dengan kinerja tim saat menghadapi rally di Monte Carlo, namun dirinya tetap menyadari bahwa tantangan selanjutnya akan lebih berat dari sebelumnya. Dia juga mengatakan "Kami telah memiliki awal yang fantastis dimusim ini, namun pekerjaan kami belum berhenti karena masih banyak tantangan yang harus kami lewati."
Dirinya juga mengatakan perihal rally WRC yang akan dihelat di Swedia kepada Autosport, "Rally Swedia adalah salah satu balapan rally yang unik, Swedia dikenal sebagai rally bersalju dengan tikungan yang sangat licin, namun kami memiliki performa mobil yang cukup mengesankan, kami yakin bisa meraih podium di Swedia." [Yus/timBX]