MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki New Carry - Mudah Dimodifikasi Buat Apapun

MAY 01, 2019@12:00 WIB | 6,085 Views

Tak hanya kejutkan publik Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga secara resmi menggelar debut dunia model niaga Suzuki New Carry pada ajang pameran otomotif yang berlangsung di JIEXpo Kemayoran, Jakarta tersebut.

Suzuki mengatakan bahwa adanya peluncuran genarasi baru raja niaga di Indonesia sekaligus menandai era baru mobil niaga ringan yang lebih ramah lingkungan, tangguh dan berdimensi besar serta yang paling utama, bisa dikonversikan ke dalam wujud apa saja.

Dengan menerapkan konsep ‘ILMU’, New Carry memiliki desain baru dan dimensi lebih besar sehingga mampu membawa lebih banyak muatan. Selain itu, New Carry juga mudah dimodifikasi untuk kebutuhan bisnis apapun. Dengan mesin terbaru yang bandel dan tangguh, konsumsi bahan bakarnya diklaim jadi jauh lebih irit. Fitur-fitur lainnya pun diyakini memberikan kenyamanan bagi pengendaranya selama di perjalanan.

Sebagai kendaraan yang telah menjadi mitra para pengusaha sejak 1976, kehadiran New Carry menawarkan keunggulan yang beragam. Dengan panjang 4.195 mm, lebar 1.675 mm, dan tinggi 1.870 mm, New Carry mampu membawa muatan seberat satu ton dalam bak seluas 11,2 m2.

Optimalisasi muatan juga didukung oleh performa mesin terbaru K15B-C dan DOHC 16 Valve berkapasitas 1.500 cc, sehingga semakin tangguh pada berbagai kondisi jalan dan tetap irit bahan bakar.

New Carry kini memiliki teknologi Immobillizer agar terhindar dari potensi pencurian. Tak hanya itu, untuk memastikan kemampuannya di berbagai medan, Suzuki menambahkan kekuatan pada bagian suspensi.

Komponen-komponen kunci juga ditinggikan untuk mengurangi kerusakan, termasuk mesin air intake dan bumper depan, serta ground clearance yang cukup baik. Radius putar New Carry pun mencapai 4,4 m sehingga memberi kemudahan bermanuver di lokasi kerja yang terbatas.

Untuk mendukung kinerja pelanggan, Suzuki memberikan pilihan beberapa ubahan seperti New Carry Ambulance, New Carry Box, dan New Carry Moko (Mobil Toko) yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Indonesia.

Seperti misalnya New Carry Ambulance. Ruang pertolongan pertama pada New Carry Ambulance hadir dengan panjang 2.600 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.820 mm untuk memudahkan saat melakukan pertolongan. New Carry Ambulance dilengkapi emergency warning LED light side signal, lampu periksa pasien, oksigen dan regulator, wastafel, ambulance stretcher, rel landasan, infus model geser, tabung pemadam, lemari ambulance, tempat duduk perawat, AC Double Blower, dan scoop stretcher. Dengan fitur tersebut, New Carry Ambulance dapat diandalkan untuk menangani pasien gawat darurat, memberikan pertolongan pertama, dan melakukan perawatan intensif selama dalam perjalanan menuju rumah sakit rujukan.

Tak lupa di bagian pengemudi, dilengkapi juga dengan AC, Electric Power Steering (EPS), head unit 1Din dan sliding seat yang dapat disesuaikan dengan postur pengendara pada varian tertinggi. 

Jika tidak dikonversikan ke dalam wujud kendaraan tertentu, seperti ambulans, van, dan lain sebagainya, New Carry dijual dengan harga variatif dan tergantung tipe mulai dari Rp135.600.000 untuk tipe FD, Rp144.100.000 untuk tipe FD AC/PS, Rp136.600.000 untuk tipe WD, Rp145.100.000 untuk tipe WD AC/PS. [bil/timBX]

Tags :

#
suzuki,
#
new carry,
#
suzuki indomobil sales,
#
ilmu,
#
niaga,
#
dohc 16 valve,
#
k15b-c,
#
iims 2019,
#
indonesia international motor show 2019,
#
auto review

X