MENU
icon label
image label
blacklogo

6 Tips Agar Harga Jual Mobil Anda Kembali Tinggi

APR 18, 2019@11:00 WIB | 3,331 Views

Ada berbagai macam alasan yang membuat orang ingin menjual mobilnya. Mulai dari kepincut dengan mobil keluaran terbaru, butuh mobil dengan daya tampung lebih besar hingga perlu uang tunai dalam waktu dekat.

Namun, menjual mobil bekas tidak sama mudahnya dengan memasang tulisan “Mobil ini dijual” pada kaca depan dan belakang mobil. Hal inilah yang sering membuat orang menggunakan platform penjualan mobil bekas untuk mobilnya.

Ditemui di Full Service Branch Carsome, Fransdhika, Kepala Inspektor Carsome mengatakan bahwa banyak hal yang harus diurus yang akan berdampak pada persepsi kualitas kendaraan. “Mengeluarkan sebagian uang untuk memperbaiki mobil sebelum dijual? Kenapa tidak? Selama hal tersebut dapat meningkatkan nilai jual mobil secara lebih dibanding biaya yang kita keluarkan untuk perbaikan,” jelas Fransdhika.

Berikut beberapa tips untuk membantu Anda mempersiapkan kondisi mobil agar lebih prima dengan upaya dan biaya minimum, sebelum kemudian membuat mobil Anda terjual dengan harga yang tepat dan tanpa ribet.

1. Kumpulkan semua dokumen

Hal pertama yang diperiksa oleh inspektor mobil adalah dokumen legal dan buku servis. Pastikan Anda dapat menunjukkan kepada mereka BPKB, STNK, dan Faktur. Anda juga perlu memeriksa tanggal jatuh tempo pajak karena itu juga akan mempengaruhi penilaian mobil. Dengan menunjukkan semua catatan pemeliharaan dan layanan, hal itu mempermudah inspektor mobil dalam memberi penilaian mobil yang tepat.

2. Buat mobil terlihat ‘seperti baru’

Hal terpenting dalam menjual mobil bekas adalah memberi kesan bahwa mobil dirawat dengan baik. Sudah tentu orang lebih suka membeli mobil yang bersih dan terlihat bagus karena goresan dan noda dapat membuat mobil terlihat lebih murah. Pergilah ke bengkel Body dan Detailing sebelum mendaftar untuk dijual. Pastikan bengkel membuat mobil seperti baru lagi dengan menghilangkan goresan dan lecet, memoles body, cuci karpet, membersikan interior, dan banyak lagi. Selain itu Carsome juga menyarankan untuk mengganti karpet dasar. “Salah satu trik mudah dan murah adalah menukar karpet dasar yang kotor dengan yang baru,” kata Fransdhika.

3. Pertimbangkan kembali segala modifikasi yang telah dilakukan

Modifikasi apa pun pada mobil harus dipertimbangkan kembali berdasarkan apakah pengerjaannya baik dan juga membuat mobil laku dengan harga terbaik jika dimodifikasi. Modifikasi seperti pelek atau bemper yang hanya mengesankan penampilan tetapi mempengaruhi kinerja mobil menjadi berat dan boros BBM, lebih baik dikembalikan ke aslinya. Pahami bahwa orang lebih suka melakukan modifikasi sendiri daripada membeli mobil yang sudah dimodifikasi.

4. Perbaiki mesin ke kondisi optimal

Pada blok mesin, periksa apakah ada noda oli atau tidak. Jika ada, itu berarti ada kebocoran di sana dan mungkin memerlukan servis besar. Periksa juga minyak rem untuk memastikan tidak ada kebocoran sebelum inspeksi mobil. Jika tidak yakin apa ada yang salah dengan mobil Anda, lebih baik cek di pusat layanan resmi. Pastikan mesin mobil dalam kondisi prima.

5. Jangan sepelekan asesoris

Kebanyakan orang menganggap sepele kelengkapan seperti kunci cadangan, kondisi baterai kunci, dongkrak, kunci ban cadangan yang ternyata menjadi bagian dari checklist Inspektor mobil. Carsome menyarankan untuk menyimpan kelengkapan tersebut dengan baik dan mempersiapkannya untuk inspeksi.

6. Pilih tempat jual mobil yang efektif

Agar girang karena mobil terjual harga terbaik, pastikan proses penjualan mobil efektif dan efisien. Menjual mobil di platform penjualan mobil bekas juga dapat memastikan mobil mendapat harga terbaik. Melalui sistem penawaran transparan, mobil akan diperebutkan oleh ribuan dealer rekanan se-Jabodetabek yang membuat mobil mendapatkan harga terbaik. [bil/timBX]

Tags :

#
carsome,
#
harga jual mobil bekas,
#
mobil bekas,
#
kondisi prima,
#
mobkas,
#
pasar mobil bekas,
#
auto tips

X
slot slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor