DEC 16, 2020@12:30 WIB | 1,504 Views
WhatsApp tidak diragukan lagi adalah aplikasi perpesanan seluler nomor satu di dunia, dan statistik yang dibagikan awal tahun ini mengungkapkan bahwa perusahaan milik Facebook itu memiliki dua miliar pengguna aktif bulanan pada Maret 2020.
WhatsApp adalah aplikasi yang digunakan miliaran irang setiap saat untuk mengobrol, berbagi foto, berbagi video, melakukan panggilan, membuat grup baik urusan pribadi maupun untuk bekerja. Saat berada di desktop, Anda dapat terhubung ke WhatsApp melalui web atau menggunakan klien desktop khusus; di dalam mobil, aplikasi tersedia berkat Android Auto dan CarPlay, namun bagaimana jika CarPlay tidak dapat membaca pesan teks WhatsApp, berikut cara memperbaikinya
WhatsApp di CarPlay
Di CarPlay, WhatsApp ditangani seperti aplikasi perpesanan lain di luar sana, jadi ketika Anda menerima pesan baru, Anda akan melihat pemberitahuan muncul di layar.
Mengetuk pemberitahuan ini memerintahkan Siri untuk membaca konten pesan, lalu membiarkan Anda merespons dengan pesan lain. Tentu saja, ini sebagian besar berguna saat menggunakan WhatsApp dan Siri dalam bahasa yang didukung, seperti bahasa Inggris, karena jika tidak, Anda mungkin kesulitan memahami pesannya.
Tetapi sementara pengalaman dengan WhatsApp seharusnya cukup mudah, beberapa pengguna menemukan aplikasi tidak lagi berfungsi di CarPlay, karena menampilkan kesalahan saat peluncuran. Dengan kata lain, Siri tidak bisa lagi membaca konten pesan, jadi WhatsApp kurang lebih tidak berguna saat CarPlay berjalan di layar.
Cara Memperbaikinya
Jika mendengar judul di atas, rasanya seperti sesuatu yang harus benar-benar serius diperbaiki, namun pada dasarnya tidak seberat itu, semua bermuara pada pengaturan yang diaktifkan pada smartphone Anda. Jika ada, perusahaan milik Facebook harus menambahkan lebih banyak informasi di dalam aplikasi untuk memperingatkan pengguna bahwa CarPlay tidak akan lagi dapat membaca pesan ketika fitur ini diaktifkan.
Pergilah ke settings atau pengaturan, ini terkait dengan Face ID dan intergasi Touch ID, karena mengunci WhatsApp dengan salah satu dari dua blokir CarPlay dari membaca pesan Anda. Selama Touch ID atau Face ID diaktifkan di WhatsApp, aplikasi tidak lagi berfungis di CarPlay, jadi solusinya adalah dengan menonaktifkan fitur ini sepenuhnya
Untuk Memperbaikinya, buka WhatsApp dan buka Settings, kemudian klik Account Anda, kemudian lanjut ke Privacy, dan klik Screen Lock. Klik pada Face ID atau Touch ID kemudian nonaktifkan, Anda akan diminta untuk mengautentikasikan yang terakhir kalinya sebelum membuat perubahan.
Dengan kata lain, ini adalah keamanan ekstra yang tidak lagi aktif di ponsel Anda, jadi jika Anda ingin terus menggunakannya di perangkat seluler Anda, pastikan Anda menonaktifkan pengaturan ini sebelum meluncurkan CarPlay. [mar/asl/timBX]