MENU
icon label
image label
blacklogo

Mau Modifikasi Honda Scoopy Terbaru, Ini Yang Perlu Dirombak

SEP 23, 2024@17:30 WIB | 169 Views

Honda Scoopy bisa dibilang merupakan salah satu skutik bergaya retro yang cukup populer di Indonesia. Hingga generasi keempat yang sudah meluncur sejak tahun 2020 silam, skutik ini tetap menjadi incaran baik yang memang untuk dipakai harian hingga yang senang dengan modifikasi.

Ngomong-ngomong soal Honda Scoopy terbaru ini, memang secara standar sudah punya tampilan yang bisa dibilang OK. Tapi buat kalian yang merasa kurang puas, tentunya modifikasi menjadi cara untuk menyempurnakan skutik yang satu ini.

Buat kalian yang berencana ingin memodifikasi Honda Scoopy generasi terbaru milik kalian, berikut beberapa hal yang perlu kalian rombak. Tentunya hal ini dilakukan agar Honda Scoopy kalian jadi jauh lebih ok lagi.

Bagian Jok

Secara standar, Honda Scoopy punya jok yang terbilang standar. Bukan yang paling empuk tapi bukan yang tidak nyaman juga. Jadi gak ada salahnya untuk melakukan modifikasi pada bagian jok motor ini supaya lebih nyaman diduduki.

Misalnya seperti mengganti bahan kulit jok yang digunakan. Atau kalau bisa anda bisa melakukan rombakan pada kedudukan yang lebih suportif. Ubahan ini tentu membuat posisi duduk jadi lebih nyaman lagi.

Sistem Pengereman

Honda Scoopy hingga generasi terbaru memang belum dibekali dengan sistem rem ABS. Supaya menambah keselamatan, bagian pengereman perlu kalian rombak. Mulai dari penggunaan kaliper rem dengan spesifikasi lebih baik seperti dari Brembo misalnya.

Gak cuma kaliper rem, bagian master rem juga perlu kalian rombak. Di pasaran, banyak master rem khusus Honda Scoopy yang beredar di pasaran. Misalnya seperti dari Domino dengan seri TWM yang diklaim memberi reaksi pengereman lebih pakem.

Bagian Kaki-Kaki

Sektor kaki-kaki seperti ban, velg, hingga shockbreaker juga bisa menjadi area yang perlu kalian rombak. Misalnya seperti penggunaan velg forged dengan bahan yang lebih ringan. Serta kalian bisa mengganti ban grade lebih baik bila menginginkan pengendalian yang lebih ok.

Serta bagian shockbreaker bisa kalian ganti dengan model dari Ohlins Tank. Selain membuat tampilan jadi ok, shockbreaker ini membuat bantingan motor ini menjadi lebih sporty. [edo/timBX]

Tags :

#
modifikasi,
#
honda,
#
scoppy,
#
skutik,
#
motor,
#
tips,
#
rekomendasi

X