MENU
icon label
image label
blacklogo

Sudah Masuk Bulan Puasa, 6 Hal Ini Wajib Di Cek Bagi Kamu Yang Mudik Naik Motor Kesayangan

APR 05, 2022@13:20 WIB | 1,203 Views

Tak terasa sudah kembali memasuki bulan Ramadhan. Sehubungan dengan hal tersebut, pastinya tak lebih dari satu bulan lagi akan memasuki musim mudik untuk merayakan hari Idul Fitri alias Lebaran berkumpul dengan para keluarga tercinta.

Selain mobil dan kendaraan umum, sepeda motor juga kerap jadi andalan para pemudik untuk dapat tiba di rumah keluarga tercinta di kampung sana. Namun sebelum kamu mudik naik motor, wajib perhatikan 6 hal ini agar perjalanan tetap aman dan nyaman.

1. Pastikan kondisi badan fit dan sehat serta jangan bawa barang berlebihan

Hal ini paling penting sebelum kamu memilih mudik naik motor. Sebab, kondisi badan yang sehat akan membuat konsentrasi saat mengemudi lebih baik. Begitupun sebaliknya, kondisi badan tidak fit atau kelelahan akan lebih beresiko dapat mengalami kecelakaan.

Selain memastikan badan dalam kondisi sehat, kamu juga lebih baik mengukur barang bawaan yang akan di bawa ke kampung halaman. Usahakan membawa barang secukupnya dan tak berlebihan, karena dapat menimbulkan resiko kecelakaan.

2. Cek Kondisi ban motor

Berbahan dasar karet, ban motor memiliki fungsi vital untuk berfungsinya sebuah motor dengan aman dan nyaman. Kamu wajib mengecek kondisi ban motor, baik dari ketebalan ‘kembang’ tapak ban, sampai dinding ban.

Sangat berbahaya kalau kamu memaksa melakukan perjalanan dengan menggunakan ban yang sudah gundul atau aus dan pastikan tekanan ban juga sesuai dengan rekomendasi pabrik. Lebih baik isi ban menggunakan nitrogen agar tekanan dalam ban motor menjadi lebih rata guna meminimalisir terjadinya ban meletus.

3. Cek Kondisi Rem Depan dan Belakang

Selain ban, kondisi rem juga sama penting dan vitalnya bagi keamanan dan kenyaman berkendara terlebih keluar kota. Tentu ada sebabnya, remberperan penuh sebagai pengendali laju motor. Dengan demikian maka sudah jelas bakal berguna bagi pengendara saat melewati medan jalan menurun, tidak rata atau bergelombang sehingga kecepatan bisa dikendalikan.

Salah satu hal penting dalam pengecekan rem adalah memastikan kampas rem dalam kondisi yang masih normal. Lalu, pastikan pula bahwa tuas rem dalam keadaan yang ideal, tidak terlalu keras namun juga tak terlalu kendor sehingga akan memudahkan pengguna dalam menggunakan rem.

4. Cek Lampu Motor

Memang, lampu motor akan jauh lebih berguna ketika berkendara malam hari. Hanya saja, lampu motor di sini menjadi salah satu dari sekian banyak komponen yang cukup penting keberadaannya.

Seluruh jenis lampu, mulai dari lampu depan, lampu belakang, dan lampu sein harus dijaga dan dipastikan kondisinya. Bila lampu sudah terindikasi akan mati, seperti mulai meredup maka kamu wajib segera menggantinya.

Mengingat, dikhawatirkan bila lampu motor tiba-tiba mati mendadak saat sedang melewati medan jalan nan terjal berdekatan dengan jurang atau tebing curam di waktu malam hari.

Jika kondisi lampu dalam kondisi yang tidak normal, maka sangat besar kemungkinan kamu bisa salah jalan dan tidak mengetahui kondisi medan di depannya.

5. Service dan Ganti Oli Mesin

Sebelum kamu melakukan perjalanan jauh dengan motor matic, ada baiknya melakukan service dan ganti oli terlebih dulu sebagai persiapannya.

Karena, service motor matic di sini akan menjadikan mesin motor menjadi jauh lebih memiliki peluang performa tinggi dan aman dikendarai mengingat sudah dicek secara menyeluruh saat diservice.

Belum lagi dengan kondisi penggantian oli mesin yang juga memiliki peranan begitu vital dan penting dalam melumasi setiap komponen dalam ruang mesin. Sehingga, suhu dalam mesin bisa terjaga dan tentunya akan sangat berpengaruh pada kelancaran mesin saat beroperasi.

6. Cek dan pastikan part dalam CVT  masih bagus dan tidak geredek (Khusus motor matic)

Jika kamu berencana mudik naik motor bertransmisi matic, tak kalah pentingnya untuk mengecek kondisi part dalam CVT motormu. Terutama yaitu v-belt motor matic yang berfungsi sebagai media perantara antara tenaga dari mesin motor, kepada ban belakang untuk dapat berputar.

Bila masa pakai atau pemakaiannya sudah melewati batas normal dan ketebalannya tak sesuai standar, maka kamu wajib mengganti v-belt dengan yang baru.

Oleh sebab alasan itu, sangat disarankan sekali bagi kamu untuk melakukan pengecekan pada bagian ini supaya nantinya berkendara menjadi jauh terasa lebih nyaman, aman, dan tentunya lebih terjamin keselamatannya hingga kampung halaman, [azz/era/timBX].

Tags :

#
puasa,
#
bulan puasa,
#
lebaran,
#
mudik,
#
kampung halaman

X