MENU
icon label
image label
blacklogo

Didukung Motor Elektrik, Skateboard Ini Mampu Tempuh Kecepatan 35km/jam

AUG 18, 2016@22:00 WIB | 1,558 Views

Anda pemain skate board ? Kini ada sebuah skateboard canggih dengan dukungan motor elektrik jenis low-drag yang bernama Eon Board. Dengan dukungan motor tersebut, Eon Board mampu berjalan hingga kecepatan 35km/jam dan menempuh jarak sejauh 24km untuk sekali charge. Selain itu, motor tersebut dilengkapi dengan sistem 'regeneraitve braking' yang memungkinkan baterai di dalam motor bisa melakukan pengisian tiap kali papan melaju semakin pelan.

Dari segi desain, Eon Board mirip seperti skateboard milik salah satu karakter Teenage Mutant Ninja Turtles yaitu Michael Angelo. Skateboard yang dikembangkan Unlimited Engineering ini bakal hadir dengan 3 macam mode settingan, yaitu beginner, eco dan pro.

Mode beginner dapat membatasi tingkat kecepatan puncak dan akselerasi yang bisa dilakukan. Sementara mode eco memungkinkan pengguna untuk mencapai jarak yang lebih jauh dalam sekali charge. Sesuai dengan namanya, Mode pro cocok untuk para skater profesional yang melakukan aksi-aksi ekstrem. Eon Board juga dilengkapi dengan aplikasi mobile untuk memungkinkan pengaturan mode tersebut.

Menariknya, motor tersebut bisa dipasangkan pada skateboard lain. Para konsumen nantinya tak diharuskan untuk membeli papan sekaligus motor pendorong. Pengguna yang sudah memiliki skateboard bisa cuma memesan motornya saja untuk dipasangkan ke papan mereka.

Proses pemasangan motor ke skateboard juga cukup mudah hanya memakan waktu kurang dari 1 jam dan hanya membutuhkan alat-alat yang biasa ada di garasi. Saat ini Eon Board sedang melakukan penggalangan dana di situs Kickstarter dengan harga Rp 5,4 juta. [Don/timBX]

Tags :

#
motor elektrik,
#
skateboard

X