MENU
icon label
image label
blacklogo

Perangkat Kecil Ini Dapat Mengubah Android Auto ke Android Penuh Layaknya Smartphone

APR 25, 2022@18:30 WIB | 1,147 Views

Android Auto menjadi hal yang lebih umum di mobil modern, karena adopsi versi kabel dan nirkabel saat ini sedang meningkat. Tapi di sisi lain, Android Auto masih menyisakan beberapa kelemahan, seperti terbatasnya dukungan untuk sebagian besar aplikasi.

Secara desain, Android Auto tidak mengizinkan aplikasi seperti Netflix dan YouTube karena alasan keamanan saat berkendara, tetapi tentu saja aplikasi seperti ini bisa saja digunakan saat kendaraan diparkir/berhenti. Google untuk saat ini tampaknya tidak bersedia untuk menyediakan aplikasi seperti ini di Android Auto, jadi hanya aplikasi yang dioptimalkan untuk mobil yang saat ini diizinkan di Android Auto.

Pengguna yang menginginkan pengalaman Android secara penuh di mobil mereka, kini disediakan dengan opsi baru yang datang dalam bentuk dongle kecil yang disebut CarPC AAdongle. Seperti namanya, ini adalah dongle yang harus dicolokkan ke port USB mobil untuk meningkatkan Android Auto standar ke Android penuh layaknya di Smartphone atau tablet. Dongle ini hanya dapat digunakan pada Android Auto versi Wireless.

Dongle ini menjalankan Android 9. Walaupun tidak dibekali dengan versi Android terbaru, dongle ini masih cukup baik untuk menjalankan sebagian besar aplikasi. Perangkat ini dilengkapi dengan RAM 4GB dan ruang penyimpanan 64GB dan tergantung pada versi yang dipilih, CarPC AADongle dapat mendukung dukungan 4G LTE, dual mikrofon, dan sebagainya.

Perangkat ini terhitung mudah digunakan, hanya perlu dicolokkan ke port USB mobil. Setelah dicolokkan, menekan ikon Android Auto di layar akan meluncurkan interface Android penuh, dengan beberapa aplikasi populer, seperti YouTube dan Netflix yang sudah terpasang. Google Play Store juga tersedia jika ingin menginstal aplikasi lain.

Diposting di Indiegogo, perangkat ini hadir dalam beberapa versi. Versi standar dapat diperoleh dengan membayar sebesar $119 (sekitar Rp1,7 juta), sedangkan varian Pro dapat dibeli seharga $149 (sekitar Rp2,1 juta). CarPC AADongle ini akan mulai dikirimkan ke pembeli pada bulan Mei tahun ini. [fdlh/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
carpc aadongle,
#
android,
#
android auto

X