MENU
icon label
image label
blacklogo

Polar M600, Jam Tangan Cerdas Bisa Rekam Aktifitas Renang

FEB 10, 2017@14:00 WIB | 1,080 Views

Lama ditunggu-tunggu, LG akhirnya membuka selubung smartwatch Android Wear 2.0 pertama di dunia, LG Watch Style dan LG Watch Sport. Walaupun pertama menggunakan Android Wear 2.0, tapi tampaknya tidak ada hal spesial dari jam tangan cerdas ini yang membuat penggila gadget tertarik. Tentu saja ini bukan final judgement dari kita, karena kita belum mengulasnya langsung, hanya dilihat dari spesifikasi dan fitur.

Android Wear 2.0 memang jadi salah satu fitur pemikat dua smartwatch Korea ini, tapi Android Wear 2.0 pasti akan meluncur juga ke perangkat arloji cerdas lainnya baik yang sudah luncur maupun yang belum. Nah salah satu perangkat Android Wear 2.0 yang akan meluncur adalah Polar M600. M600 adalah arloji cerdas bertema olahraga dan kebugaran.

Dari segi tampilan M600 memang bukan yg paling stylish, namun ia cukup digemari karena ia mampu melacak segala macam aktifitas fisik penggunanya. Kita memang belum tahu kapan secara pasti update Android Wear 2.0 meluncur, tapi kita sudah mengetahui fitur yang ditingkatkannya dalam M600.

Lepas dari fitur standar Android Wear 2.0, update ini juga memungkinkan pengguna untuk melacak kegiatan renang indoor, termasuk berapa putaran yang sudah kita lakukan, berapa kayuhan yang sudah kita lakukan dalam satu menit jika Anda menggunakan gaya dada, gaya punggung, dan lainnya. Selain itu ketahanan baterai juga meninggkat hingga 36 jam sekali pengisian daya. Polar M600 dijual dengan harga $330 atau sekitar Rp 4,4 juta. [Leo/timBX]

Tags :

#
polar m600,
#
polar

RELATED ARTICLE

X