NOV 04, 2016@11:00 WIB | 952 Views
Perubahan pada bagian vital komputer pasti sering kita jumpai. Misalnya pada layar, CPU atau mungkin mouse. Namun kita sangat jarang menemukan adanya perubahan pada bagian keyboard. Keyboard yang sedang digunakan biasanya masih berbentuk sama dengan keyboard yang kita gunakan beberapa tahun lalu.
Jika Anda benar-benar ingin merasakan perubahan pada keyboard, Anda mungkin harus mencoba Gest. Gest berbentuk strap hitam yang dikenakan pada telapak tangan penggunanya, terhubung dengan kabel kepada empat gelang-gelang kecil yang dikenakan di jari-jari pengguna.
Gest dirancang dengan bobot yang ringan. Perangkat ini lebih terlihat seperti perhiasan dibandingkan sebuah pakaian, namun hampir serupa dengan sarung tangan pengendali. Kombinasi dari kecepatan, giroskop dan mangetometer membuat Gest mengetahui posisi relatif dari jari-jari Anda, kemudian mengirimkannya ke komputer atau perangkat mobile melalui Bluetooth.
Gest tidak diciptakan untuk membuat gerakan tangan yang sempurna, namun untuk menangkap gerakan kompleks yang dapat dicocokkan dengan berbagai kontrol spesifik dari komputer Anda.
Gest telah siap meluncur ke publik pada bulan ini, dengan harga awal USD 99 atau sekitar Rp1,2 juta. Namun sekarang, Anda bisa mendapatkan Gest dengan harga USD 200 atau sekitar Rp2,6 juta dengan dua model yaitu untuk tangan kanan dan tangan kiri. [Clo/timBX]