JUN 13, 2017@15:54 WIB | 1,113 Views
Saat Apple dikabarkan tengah bersiap-siap menurunkan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus pada September tahun lalu, euforia pun menghinggapi para fanboy di seantero dunia. Namun begitu kedua iDevice tersebut resmi diperkenalkan, tidak sedikit para fanboy yang merasa kecewa. Ini lantaran Apple tidak menyertakan port jack audio 3,5mm di kedua bodi ponsel cerdas tersebut.
Hasilnya, mau tidak mau harus meminang earbud nirkabel hasil besutan Apple sendiri, AirPod. Namun karena harga yang dipatok cukup tinggi, banyak dari para fanboy mengurungkan niatnya untuk menebus AirPod. Dan kondisi ini rupanya ditangkap dengan jeli oleh Atech dengan menghadirkan sebuah receiver Bluetooth audio.
Atech sendiri mengklaim jika receiver Bluetooth audio hasil garapannya ini merupakan yang terkecil di dunia. Perangkat mungil ini mampu mengubah earphone atau headphone apapun yang menggunakan kabel menjadi sebuah headphone nirkabel melalui jalur koneksi nirkabel Bluetooth. Baterai internal yang dibenamkan kedalam jeroan receiver ini digadang-gadangkan mampu digeber hingga 4 jam non-stop untuk satu kali isi ulang.
Untuk mengisi ulang tenaga baterai receiver tersebut dari kondisi kosong hingga terisi penuh hanya butuh waktu 1,5 jam saja. Tidak ketinggalan, Atech juga telah melengkapi perangkat ini dengan tiga buah tombol fisik untuk navigasi. Tombol-tombol tersebut memiliki tugas untuk mengontrol volume, navigasi, dan lainnya. Bagi Anda yang berminat, Atech melepas receiver Bluetooth audio ini dengan harga hanya USD 19.99 saja. [Teg/TimBX]