JAN 04, 2022@11:00 WIB | 977 Views
Pabrikan yang berbasis di California, Rungu, dikenal sebagai produsen sepeda gunung bertenaga listriknya. Versi terbaru dari sepeda gunung Rungu Dualie yang compact sekarang tidak hanya menampilkan daya baterai yang lebih besar, tetapi juga ground clearance yang lebih baik.
Rungu sendiri mulai memproduksi sepeda pada tahun 2014, ketika model Juggernaut dan Kilimanjaro memulai debutnya dalam bentuk sepeda yang murni digerakkan oleh tenaga manusia. Sepeda-sepeda ini dirancang untuk tugas seperti mengangkut papan selancar melintasi pasir, dengan dua roda depan berdampingan memberikan stabilitas tambahan pada jalur off-road.
Model sepeda dengan bantuan tenaga listrik keluar di tahun-tahun berikutnya, yang pada saat sekarang masuk ke dalam line-up Rungu Dualie. Dualie yang keluar baru-baru ini lebih ditujukan untuk kegiatan yang lebih ‘off-road’. Dan seperti yang disebutkan, lima model Rungu Dualie 2022 memiliki beberapa fitur baru.
Pertama-tama, model XR Steep dan XR Rubicon Trail Edition dengan baterai tunggal dan baterai ganda menggantikan baterai lithium-ion 15-Ah biasa dengan unit 18-Ah, meningkatkan jangkauannya sebesar 30 persen daripada model sebelumnya. Rungu mengklaim bahwa peningkatan ini menambah jangkauan mesin listrik off-road sejauh 35 km untuk varian Rugged, 68 km untuk XR Steep, dan 66 km untuk XR Rubicon.
Model Standar dan versi dasar dari Steep masih memiliki baterai 15-Ah, meskipun desain rangka baru sekarang mengintegrasikannya ke dalam tabung bawah. Perubahan ini membuat tampilan tidak berantakan, dan penggantian baterai menjadi lebih mudah. Selain itu, rangka baru menaikkan braket bawah dan motor penggerak tengah bermerek Bafang BBSHD 52 volt setinggi 25 mm. Kenaikan braket bawah ini akan mengurangi kemungkinan benturan saat memanjat batu atau rintangan lainnya.
Spesifikasi lengkap dari kelima model tersebut dapat ditemukan di situs web Rungu. Harga berkisar mulai dari US$4.899 (sekitar Rp 69 juta) untuk versi standar, hingga US$8.517 (sekitar Rp121 juta) untuk versi XR Rubicon Trail Edition. [fkg/zz/timBX]