MENU
icon label
image label
blacklogo

Tato Biometric Jadi Perangkat Masa Depan

NOV 24, 2015@20:00 WIB | 1,736 Views

Wearable masa depan bisa jadi merupakan tato di atas kulit Anda. Chaotic Moon, sebuah perusahaan pengembang software yang berbasis di Austin, Texas baru-baru ini mengembangkan tato berteknologi tinggi. Tato tersebut dibuat dari komponen dan sirkuit semikonduktor dan pada dasarnya akan merubah Anda menjadi cyborg.

Tato biometrik ini akan mampu mengumpulkan informasi kesehatan dan data lainnya. Ini seperti perangkat wearable, sama hebatnya macam Jawbone, Apple Watch dan Samsung Gear S. "Ini perangkat wearable baru" ungkap CEO Ben Lamm pada TechCrunch. "Masa depan wearable itu justru biowearable." tambahnya.

Tato ini merupakan tampo temporer yang bisa dihapus sewaktu-waktu. Tato ini memiliki kemampuan memonitor temperatur tubuh, mendeteksi tingkat stres melalui keringat. Lalu detak jantung dan level cairan tubuh bisa diunggah via Bluetooth. Begitu juga lokasi seseorang bisa diketahui jika memasang tato yang dimaksud. Sampai saat ini, tato biometrik ini masih prototype. Namun tim Chaotic Moon berharap teknologi ini akan berkembang di masa depan. [Lalu/timBX]

Tags :

#
tato biometric

RELATED ARTICLE

X