MENU
icon label
image label
blacklogo

Tezca Boards - EV Penakluk Segala Medan

JAN 21, 2017@12:00 WIB | 1,039 Views

Mengendarai hoverboard seperti di film Back to the Future mungkin masih akan lama terjadi. Namun, jika Anda ingin merasakan sensasi berkendara yang serupa, tidak ada salahnya Anda melirik Tezca Board.

Tezca Board didesain untuk menaklukan berbagai medan. Dengan motor elektrik 2000 W dan sistem gearbox, Anda akan memiliki traksi melimpah pada roda segala medan. Tezca Board sanggup melaju hingga kecepatan 30 km/h dalam waktu 5 detik.

Anda dapat menggunakannya untuk berpetualang maupun commuting karena jarak tempuh maksimal dapat mencapai 15 km. Jika Anda kehabisan baterai saat perjalanan, tinggal ganti baterai dengan baterai cadangan, dan Anda dapat melaju kembali.

Untuk menggunakannya cukup mudah, learning curve yang perlu dilewati tidaklah terlalu banyak. Pengendali Tezca Board dibuat wireless melalui koneksi Bluetooth, Anda hanya dapat mengoperasikannya menggunakan satu tangan untuk melaju, melakukan pengereman, bahkan berjalan mundur.

Jika berminat mendapatkan Tezca Board, Anda dapat meliriknya di kickstarter.com. Tezca ditawarkan dengan beragam kustomisasi sesuai dengan selera Anda. Untuk mendapatkan paket dasar, Tezca Board dijual seharga $999 untuk 25 pemesan pertama.[aag/timBX]

Tags :

#
tezca boards,
#
blackbox,
#
hoverboard

X