MENU
icon label
image label
blacklogo

Track 1 Papan Skate Electrik Penjelajah Segala Medan

NOV 12, 2017@12:00 WIB | 1,329 Views

Apakah Anda tipikal penjelajah di segala rintangan. Mungkin Anda sudah ingin merasakan sensasi meluncur diatas papan skate yang mampu melewati segala rintangan. Nah kali ini banyak Anda bisa mencoba papan skateboard bermotor dengan nama Track 1. Diklaim sebagai papan skate pertama yang mampu melewati all season track.

Alat tersebut mendukung aktivitas outdoor Anda, karena Track 1 bisa dikendarai di jalan raya, jalan pasir, salju dan jalanan berlumpur. Track 1 telah menjadi alat transisi antara e-board dengan utility vehicles.  Track 1 dikembangkan oleh Flux Design Co. Michael Menendez sebagai builder cukup bangga menciptakan papan skate all season track. “Kami telah membuat skateboard serbaguna untuk menemani  pengalaman Anda bersenang-senang di salju, jalan setapak, atau perkebunan yang becek,” tuturnya di laman digitaltrend.com

Track 1 dibedakan antara lightweight dan durable track. Dilengkapi dengan utility handlebar, carbon fiber deck, foot bindings, patented flux track dan dua roda ATV yang menjanjikan manuver luar biasa dan fleksibel.  Track 1 berjalan dengan kecepatan 30 kpj, dan ketahan baterai hingga jarak 19 kilometer. 

Nah ada baterei cadangan yang memungkinkan Anda melaju lebih jauh, atau orang terdekat Anda yang ingin mencobanya.  Bagian depan memiliki lampu LED yang didesain tahan air, dan Anda bisa melakukan perjalanan kapan saja dan dimana saja. Bagi Anda yang berminat Track 1 bisa dipesan melalui Indiegogo dengan harga USD 2.800 atau sekitar Rp37 juta. Pengiriman Track 1 dijadwalkan November 2018.[Ahs/TimBX]

Tags :

#
blackbox,
#
track 1,
#
electric skate board

X