OCT 13, 2022@15:00 WIB | 1,594 Views
Komunitas roda empat dari brand Jepang ini kembali menggelar gathering bertema Touring Yuk. Nissan Xtrail Indonesia (NXI) chapter Zona Member Bekasi (Zombie) mengeksekusi Touring Bekasi ke Yogyakarta dan Magelang pada 16,17,18 September 2022, sebagai agenda yang tertunda karena pandemi 2019 tahun silam. Belasan Nissan Xtrail dari T30, T31 dan T32 saling mengisi rute tol Jakarta-Magelang sejauh 513 km.
Eksistensi komunitas yang berdiri dan eksis sejak 4 Agustus 2017 silam ini makin teruji. Sejumlah destinasi wisata seperti Borobudur, Goa Kiskendo, Sungai Mudal dan Kuliner Iwak Kalen, serta mengunjungi Balkondes Wanurejo, Magelang untuk agenda Kopdar NXI di hari terakhir. Hari itu cuaca cukup terik menyambut kedatangan pecinta SUV Nissan.
Selain eksplorasi alam melalui ekowisata, NXI-Zombie juga mendekatkan seluruh member ke Candi Borobudur sebagai peninggalan sejarah yang cukup eksotis hingga kini. Memperkenalkan kepada member dan famili warisan budaya bangsa Indonesia melalui khazanah Borobudur yang menyimpan berbagai ajaran adiluhung dan budi pekerti Nusantara.
"Eksplorasi Magelang-Yogyakarta sebenarnya sudah kita agendakan pada tahun 2019. Namun karena pandemi acara touring dan family gathering ini baru bisa dilaksanakan pada 16-18 September 2022 lalu," ungkap Risha Ketua Chapter NXI-Zombie.
Tikum KM 57 menjadi titik temu belasan member NXI Zombie, sambil menunggu member lain yang masih dalam perjalanan. Kemudian rombongan SUV Nissan ini bertolak menuju rumah keluarga bro Febri, Muntilan, Magelang.
Sebuah seremonial kecil, untuk memperingati anniversary ketua chapter Risha digelar. Potong tumpeng diiringi doa dan nyanyian Selamat Ulang tahun milik Jamrud menyambut hari bahagia ketua chapter terucap dari mulut masing-masing member. Suasana hingar bingar penuh keakraban para memberi NXI Zombie cukup mewarnai rumah Joglo milik bro Febri.
Touring dengan belasan member ini disupport oleh Motul Indonesia, dan Putra Mandiri Motor Nissan. Setiap SUV Nissan Xtrail disupport dengan oli 4 liter Motul 300V Power. Kombinasi mesin 2500cc Xtrail dirasa cukup memberikan performa tersendiri, karena material ester 100% membantu kinerja mesin jauh lebih baik.
Dari Muntilan inilah, kemudian mereka bergerak menuju Candi Borobudur, sebagai destinasi utama wisata budaya dan sejarah. Dari sini mereka belajar tentang peradaban terdahulu Nusantara terkait ajaran Dharma. Setelah berfoto bersama, para member NXI Zombie bertolak menuju Ekowisata Sungai Mundal di wilayah Kulon Progo, Yogyakarta.
Wisata ini memiliki tekstur air terjun yang bertumpuk. Dengan debit air yang tidak terlalu deras, membuat wisata ini aman dan nyaman untuk keluarga NXI Zombie. Akses melalui jalan setapak juga mudah dijangkau, terdapat beberapa anak tangga yang sudah permanen, dan tumbuhan yang membuat udara cukup sejuk.
Sebagai kunjungan terakhir, para member NXI Zombie juga memyempatkan mampir ke gua Kiskendo. Aktivitas yang padat, membuat para member ingin dimanjakan dengan kulineran khas Yogyakarta. Terpilihlah kuliner Iwan Kalen diwilayah Banyu Bening. Lokasi yang berada di hamparan sawah, dengan desain Joglo makin menambah romansa khas Yogykarta.
Keesokan harinya 17 September, NXI Zombie menuju Balkondes Wanurejo, di Kecamatan Borobudur Magelang. Sebuah desa wisata yang menawarkan destinasi wisata, khususnya seni budaya khas Borobudur. Jaraknya hanya 3,9 km dari lokasi Candi Borobudur. Halaman yang luas, dan desain rumah Joglo menjadi magnetude-nya.
Malam harinya, member NXI nyanyi bareng dikombinasikan dengan acara Kopdargab All Nissan Xtrail Indonesia (NXI). "Jadi ini momen penting dan cukup jelas bahwa eksistensi komunitas SUV NXI tetap ada. Melalui silaturahmi antar all Chapter NXI, togetherness menjadi semangat juang kami. Keep Solid, dan selalu menularkan nilai positif ke masyarakat," tutup Risha.[Ahs/timBX]