MENU
icon label
image label
blacklogo

KDC dan Adira Gelar Safety dan Defensive Riding

Kumpulan Owner dan Manajemen Dealer Kawasaki yang tergabung dalam Kawasaki Dealers Community (KDC), dan Adira Finance menggelar event latihan bersama dengan tema “Kawasaki Racing Line” di Sentul International Circuit, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Edukasi yang diberikan saat kegiatan ini beragam, mulai dari teori balapan hingga mengenal karakter motor masing-masing dan cara mengendalikannya.

Sebanyak 80 peserta dari berbagai komunitas datang meramaikan acara ini, dengan berbagai varian Kawasaki mulai dari 250 cc hingga 1000 cc. Sebelumnya, setiap peserta dibekali teori mengenai racing line, trik-trik saat melewati setiap tikungan, engine braking, dan lain-lain yang intinya bagaimana cara mengendalikan motor saat berada di dalam track dan dalam kecepatan tinggi.

 Aprilia RSV4 APRC, Modifikasi Motor Harian Jadi Lebih Jinak
WE RECOMMEND Aprilia RSV4 APRC, Modifikasi Motor Harian Jadi Lebih Jinak

“KDC ingin memberikan latihan safety dan defensive riding kepada pengguna/rider motor Kawasaki. Devensive riding maksudnya peserta akan diajarkan bagaimana menguasai kendaraan saat berkendara normal dan saat terjadi kecelakaan, sehingga tidak mengalami cedera yang parah.” Ucap Agustinus Priyatna, selaku Wakil Ketua Umum KDC.

Adapun tujuan lain dari Kawasaki Racing Line adalah untuk lebih memahami secara maksimal tentang keunggulan motor Kawasaki yang dimiliki riders. Event ini akan dilakukan secara rutin sehingga dapat memberikan dampak positif serta himbauan semoga pengendara dan komunitas-komunitas Kawasaki untuk memahami arti dan manfaat safety riding di jalan. [dw/timBX]