MENU
icon label
image label
blacklogo

Komunitas WOWI Jawa Barat Chapter Gelar Aksi Sosial

Komunitas motor besar khusus wanita yang tergabung di Women On Wheels Indonesia (WOWI) Jawa Barat Chapter belum lama ini menggelar acara yang bertajuk "Share and Charity" bersama puluhan anak yatim dari Yayasan Al-Ikhsan, Bandung, Jawa Barat.

Acara yang digelar untuk menjalin silaturahmi sesama bikers WOWI di Kota Bandung itu dimulai dengan berkeliling Kota Bandung bersama para anak yatim dengan menunggangi motor gede milik member WOWI. City touring pra member WOWI Jawa Barat Chapter ini bermula dari Kedai Kopi Kamu menuju Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat. 

Acara kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah, buka puasa bersama dan dilanjutkan pembagian donasi berbentuk perlengkapan sekolah, sholat, dan uang kepada anak yatim yang hadir. Acara juga dimeriahkan oleh Fun Games dan live musik perform untuk menghibur para anak yatim.

Black Out Loud SPL dan SQL Serpong 2023, MJM Comm Sabet Dua Gelar dan Perang Bintang Sound Quality
WE RECOMMENDBlack Out Loud SPL dan SQL Serpong 2023, MJM Comm Sabet Dua Gelar dan Perang Bintang Sound Quality

"Kami menggelar acara ini agar bisa silaturahmi bersama member WOWI dan puluhan anak Yatim. Di acara ini juga sempat mengajak anak yatim untuk riding bersama kami dan juga kami mengundang para bikers lainnya untuk bersilaturahmi bersama" ungkap Fury Irfie, Sekjen WOWI Jawa Barat Chapter.

Selain para member WOWI Jawa Barat Chapter dalam acara ini juga turut hadir lebih seratus bikers tamu undangan yang terbagi dari 25 komunitas motor. Fury pun tak lupa mengajak para wanita yang menggunakan motor dengan mesin minimal berkapasitas 250cc bisa bergabung bersama WOWI. [Pra/timBX]