DEC 08, 2010@20:48 WIB | 755 Views
Ada sebuah tempat menarik jika Anda berjalan-jalan di Kota Hujan atau Bogor. Sebuah rumah putih dengan plang berbentuk rumah yang di cat warna pink, dan ternyata itu adalah rumah Cup Cakes, rumah bergaya jaman dulu dengan tipe bangunan menanjak, lebih tinggi dari jalanan, tidak berpagar, dan memiliki pintu gerbang yang terbuat dari tanaman rambat yang sengaja diletakkan di tangga sebelum pintu masuk.
Begitu masuk ke dalam Anda bisa melihat aneka macam cup cakes dan cup bread yang ditata rapi pada meja display kaca yang sangat besar. Ada juga cup cakes mini. Triple Chocolate adalah favorit disini, karena rasanya yang lezat dan coklat yang berlimpah membuat para penggila coklat merasa terpuaskan.
Di Rumah Cup cakes ini terdapat berbagai macam menu lainnya selain cup cakes, yaitu Cup Bread, Kroket, Cup rice, Salad, dan BBQ. Untuk memuaskan naluri makan Anda, Anda hanya perlu menguras isi kantong Anda berkisar Rp. 2.500 sampai Rp. 78.000. Nah buat Anda yang ingin jalan-jalan ke Bogor dan belum pernah ke Rumah Cup Cakes, jangan sampai kelewatan ya. Bisa jadi anda akan jatuh cinta dengan Rumah Cup Cakes. Selamat mencoba... [upe/timBX]