MAR 03, 2014@10:04 WIB | 634 Views
Java Jazz Festival 2014 yang diadakan kemarin mulai tanggal 28 Feb hingga 2 Maret berlangsung sangat meriah. Ratusan musisi lokal dan manca negara beraksi dalam ajang festival Jazz terbesar di dunia ini. Sudah pasti banyak pengunjung yang hadir tak hanya dari dalam negeri, tapi juga dari luar negeri untuk menyaksikan para musisi ini tampil. Special Show tahun ini menghadirkan banyak musisi Jazz terkenal seperti Jamie Cullum, Natalie Cole, India Arie, Incognito, Earth, Wind and Fire Experience, Sadao Watanabe, dan Dave Koz. Semua berhasil menghidupkan perayaan Java Jazz Festival tahun ke sepuluh ini.
Tapi bukan cuma musisi internasional yang ditunggu oleh para pengunjung Java Jazz festival kali ini. Musisi dalam negeri juga tak kalah hebat dalam memikat ribuan penonton. Seperti Maliq D Essential, Raisa, Tulus, Afgan, Ran, B3, dan banyak lagi. Para penggemar setia mereka telah menunggu kehadiran mereka memberikan penampilan terbaik di ajang festival Jazz ini. Bahkan Raisa, penyanyi cantik yang terbilang pendatang baru ini, sempat manggung hingga tiga kali, saking membludaknya penggemar yang ingin menyaksikan penampilannya.
Begitu pula dengan diva kebanggaan Indonesia yang terbilang asing di dunia Jazz. Agnez Mo, musisi yang besar dengan aliran RnBnya juga ikut memeriahkan Jazz Festival kali ini bahkan masuk dalam daftar special show. Ia juga membawakan lagu-lagu yang masih terdengar asing di telinga pendengar Indonesia seperti 'His Eye Is On The Sparrow', 'Hide And Seek' dan 'Coke Bottle'. Tentunya lagu-lagunya dibawakan dengan aransemen Jazz dengan band pengiring yang juga memukau.
Maliq D Essential, yang tampil di hari pertama, para penggemarnya yang kebanyakan kalangan muda pun memadati Hall A2 hingga cukup sesak. Band yang satu ini tetap di minati seolah kehadirannya baru pertama kali padahal ia tak pernah absen dari ajang Java Jazz Festival. Tentu pencapaian yang cukup luar biasa bagi Maliq D Essential. Mereka membawakan lagu-lagu hits mereka, seperti Terdiam, Pilihanku, Terlalu, Dunia Sekitar hingga satu lagu yang paling unik dari album terbaru mereka, "Drama Romantika". Lagu yang bergenre dangdut jazz ini membuat para penonton yang menyaksikannya, menggoyangkan jempol mengikuti irama dangdut yang disuguhkan Angga CS.
Masih banyak lagi musisi lokal seperti Indra Lesmana, Addie MS and Family, P Project, Vina Panduwinata, Dira Sugandi with Ron King Big Band feat Ricky Lionardi, Krakatau Reunion, Marcell with Ricky Lionardi Bigband, Dian Pramana Poetra & Twilite Orchestra, Duo Tohpati Budjana dan Dwiki Dharmawan & Friends dan lain-lain. Tentunya menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia bisa menghadirkan suguhan musik berkelas dengan taraf Internasional, yaitu Java Jazz Festival.[iam/timBX]