FEB 24, 2014@10:14 WIB | 646 Views
NBC siap mengontrak talenta dari bintang multi talenta latin, Jennifer Lopez untuk bermain dalam serial drama terbarunya. J-Lo akan berperan sebagai detektif di serial yang berjudul "Shades of Blue".
J-Lo telah siap untuk melakukan syuting 13 episode, dimana ia akan berperan sebagai Harlee McCord, seorang single parent yang bekerja sebagai detektif, bertugas sebagai anggota anti korupsi FBI. Dalam cerita, karakter yang diperankan oleh J-Lo memiliki kesulitan membagi waktu dan pikirannya untuk membesarkan putrinya sekaligus menjalani pekerjaannya. Bahkan ia menemui dilema yang besar ketika harus bekerja melawan rekan sesama polisi.
"Shades of Blue" masih butuh waktu lama untuk dapat kita saksikan hingga musim gugur 2015 mendatang. Presiden NBC, Jennifer Salke menyambut Jennifer Lopez dengan penuh kebahagiaan. Baginya, Jennifer adalah bakat yang sangat luar biasa baik di dunia musik, akting, hingga produksi film. Ia sangat senang dapat bekerja sama dengan seorang Jennifer Lopez.
Jennifer Lopez tak hanya dikenal sebagai penyanyi yang luar biasa, ia telah membintangi berbagai film seperti "Out of Sight" dan tentu saja perannya yang sangat luar biasa dalam film "Enough" tahun 2002. Di film tersebut ia melakukan transformasi tubuh yang luar biasa hingga memiliki tubuh yang kekar dan tangguh.[iam/timBX]