MENU
icon label
image label
blacklogo

Shia LaBeouf Buat Permintaan Maaf Diatas Langit

JAN 03, 2014@11:37 WIB | 599 Views

Shia LaBeouf sepertinya benar-benar menyesal telah melakukan penjiplakan pada karya tulis Daniel Clowes. Karya yang berupa komik itu diadaptasi ke film pendek yang disutradarai Shia berjudul Howard Cantour.

Untuk meminta maaf atas penjiplakan tersebut, Shia membuat sebuah permohonan maaf menggunakan jasa periklanan World Wide Sky, dimana permohonan maafnya itu ditulis dalam pesan berukuran besar yang diterbangkan di atas langit. Pesan tersebut bertulisan, "I am sorry Daniel Clowes."

World Wide Sky men-tweet gambar pesan yang dikirim oleh Shia LaBeouf untuk Daniel Clowes itu. Pesan tersebut dibawa terbang sejauh 5 mil di kawasan Los Angeles.

 

Ini adalah permohonan maaf terbesar yang pernah dibuat, diakui perusahaan tersebut. Pesan tersebut juga disaksikan oleh seluruh warga Los Angeles. Beberapa dari mereka ikut mendukung Shia dengan memberi tweet kepada Daniel Clowes.

Sebenarnya Shia LaBeouf telah melakukan permintaan maaf secara publik kepada Daniel Clowes. Namun sepertinya Daniel Clowes cukup kesal dan sama sekali tidak merespon permintaan maaf dari Shia. Permintaan maaf Shia LaBeouf dipertanyakan karena ia pernah melakukan hal yang sama, menjiplak dan meminta maaf kepada Alec Baldwin dari Esquire atas karyanya yang berjudul "How to Be a Man." Ini bukti kalau ia tak jera dan kembali melakukan penjiplakan.

Clowes lagi-lagi tidak merespon permintaan maaf Shia LaBeouf yang dilakukan secara "besar-besaran" itu.[iam/timBX]

Tags :

#
Shia LaBeouf
#
Penjiplakan
#
Komik Daniel Clowes
#
Film Pendek Howard Cantour
#
Permintaan Maaf

RELATED ARTICLE

X