MENU
icon label
image label
blacklogo

The Grand Budapest Hotel dan Birdman Bersaing Ketat Di Oscar

JAN 16, 2015@15:59 WIB | 1,158 Views

Film The Grand Budapest Hotel dan film Birdman dinominasikan di 9 kategori pada ajang Oscar 22 Februari mendatang. Kedua film tersebut pun bersaing ketat untuk meraih penghargaan sebagai Best Picture tahun ini dalam malam penghargaan Oscar.

Sebelumnya, The Grand Budapest Hotel pun meraih penghargaan sebagai Best Motion Picture untuk kategori Musical or Comedy pada ajang Golden Globe 2015. Sutradaranya, Wes Anderson pun meraih penghargaan sebagai Best Director di Golden Globe lalu. Sedangkan Birdman garapan Alejandro Gonzalez, merupakan film bergenre black-comedy yang menempel ketat The Grand Budapest Hotel sejak awal ajang penghargaan Golden Globe hingga Oscar nanti.

Selain bersaing di kategori Best Picture, kedua film tersebut juga bersaing di kategori, Best Cinematography, Best Directing dan Best Writing (Original Screenplay). Kedua film bersaing ketat ini pun sama-sama mengusung genre komedi, sampai-sampai rating di IMDb untuk kedua film ini mencapai angka di atas 8. Kira-kira untuk penghargaan Oscar kali ini, siapakah yang akan ditasbihkan menjadi film terbaik tahun 2015? Kita tunggu pengumumannya 22 Februari mendatang.[Lalu/timBX]

Tags :

#
The Grand Budapest Hotel
#
Birdman
#
Best Motion Picture
#
Golden Globe 2015
#
Alejandro Gonzalez

RELATED ARTICLE

X