FEB 07, 2014@07:18 WIB | 805 Views
Video klip terbaru Shakira bersama Rihanna "Cant Remember to Forget You" memang sarat sensualitas dan menggoda. Kedua penyanyi seksi ini seolah memuaskan mata para lelaki dengan busana lingerie hitamnya, sambil menarikan pinggulnya yang indah, diiringi irama musik yang juga asyik didengar. Namun sayangnya pemerintah Kolombia, yang menjadi negeri asal penyanyi latin, Shakira, membuat pelarangan untuk pemutaran video klip tersebut di televisi.
Video klip tersebut dianggap terlalu sensual dan erotis untuk diputar di televisi. Ini memiliki kecederungan berdampak buruk bagi masyarakat, Apalagi dalam video, kedua artis ini juga seolah mempropagandakan penggunaan tembakau serta lesbianisme.
"Video klip terbaru Shakira adalah kasus yang memalukan, untuk lesbianisme dan perilaku amoralis. Ini berbahaya untuk anak-anak,..dan merusak karakter moral para pemuda Bogota, Kolombia dan Amerika Latin.” ujar Marco Fidel Ramirez, Opsi Umum Partai Kolombia.
Sepertinya konten dalam video tersebut memang bukan diperuntukan pemirsa usia dini. Karena kecenderungan menimbulkan pengaruh buruk sangat mungkin terjadi bila disaksikan penonton usia dini.[iam/timBX]
Berikut Cuplikan Videonya :