MENU
icon label
image label
blacklogo

Aplikasi Pushbullet Mampukan Berkirim Pesan Line dan WhatsApp Lewat PC

FEB 18, 2015@10:00 WIB | 1,217 Views

Pushbullet adalah aplikasi yang memungkinkan Anda untuk berkirim pesan lewat komputer dengan aplikasi yang terinstal di komputer dan di smartphone Android. Bila hal ini sudah terkesan biasa, kini Pushbullet juga telah mendukung beberapa layanan berkirim pesan populer berbasis internet lainnya.

Jadi bila pengguna meng-update aplikasi Pushbullet untuk Android yang terbaru berikut ekstensi PC-nya, pengguna dapat membalas pesan layanan chatting seperti WhatsApp, Facebook Messenger, Hangoutsm Telegram, dan Line langsung dari PC pengguna. Bahkan pengguna dapat membalas langsung dari kolom notifikasi yang muncul di PC, seru bukan?

Fitur baru ini sayangnya hanya bekerja dengan sistem operasi Android KitKat 4.4 atau yang lebih baru. Khusus untuk Hangouts, pengguna juga harus memiliki aplikasi Android Wear yang terinstal, tidak perlu harus memiliki perangkatnya, ataupun menjalankannya, cukup terinstal saja.

Tidak hanya itu saja, versi terbaru Pushbullet untuk Android ini juga hadir dilengkapi widget yang dapat dipasang di layar muka sehingga memudahkan pengguna untuk mengaktifkan layanan ini. Penasaran bagaimana prosesnya? Anda dapat menyimak video demonya di bawah. [leo/timBX]

Tags :

#
Pushbullet
#
Android
#
Apps
#
Aplikasi
#
Whatsapp
#
Line
#
Facebook Messenger
X