JUN 27, 2014@15:00 WIB | 900 Views
Tampaknya kini banyak pabrikan smartphone baru berbaris untuk memproduksi smartphone Windows Phone, dimana saat ini produksi terbanyak seri smartphone Windows Phone ini dipegang oleh Microsoft lewat pabrikan Nokia yang telah diakuisisinya.
Kali ini satu lagi pabrikan turut bergabung dalam kapal Windows Phone yakni Hisense. Pabrikan elektronik yang cukup kondang di Cina ini akan memproduksi smartphone Windows Phone perdananya dengan nama Mira 6. Bahkan Mira 6 adalah ponsel pintar Windows Phone dual SIM pertama yang berjalan pada platform Windows Phone 8.1 dan akan dibuat khusus untuk China Telecom dengan dukungan jaringan 4G LTE.
Smartphone ini memiliki layar sentuh berukuran 5", kamera utama 8MP, kamera depan 5MP, dan ditenagai chipset QUalcomm Snapdragon 200 dengan CPU 1.2 GHz quad-core Cortex-A7 dan kartu grafis Adreno 302.
Hisense Mira 6 juga dibekali dengan RAM 1GB dan memori internal 8GB yang dapat ditambah melalui slot kartu micro SD. Smartphone yang memiliki ketebalan 7.18mm ini juga hadir dengan teknologi suara Dolby.
Hingga kini belum ada informasi resmi mengenai harga Mira 6, namun dengan spesifikasi yang terpasang dapat disimpulkan bahwa Mira 6 termasuk dalam kategori terjangkau. Hisense juga belum memberikan konfirmasi apakah Mira 6 akan hadir di luar pasar China atau tidak, namun tampaknya untuk saat ini belum akan terjadi. [leo/timBX]