JUN 18, 2015@15:00 WIB | 1,340 Views
Semenjak Google memutuskan untuk merombak aplikasi SMS-nya di Android 4.4 KitKat, pengembang mulai mengisi ruang ini dengan aplikasi pihak ketiga seperti Textra, HelloSMS, dan EvolveSMS. Namun salah satu yang paling menarik adalah HoverChat yang dulu biasa dikenal dengan nama Ninja SMS. Layaknya aplikasi SMS yang lain, HoverChat menggunakan tampilan sortir inbox pada umumnya, namun fitur dalam menangani pesan yang masuk dan notifikasi yang membedakannya dari aplikasi lain.
Lepas dari namanya yang lucu, fitur Chat Head Facebook membuka ide menarik yakni gelembung chat yang mengambang di atas layar dan HoverChat menerapkan pendekatan yang sama dengan menampilkan fitur "HoverHeads". Namun tidak seperti Chat Head, HoverHeads dapat dirubah-rubah sesuai keinginan, seperti kontak mana yang akan muncul dalam Chat Head dan kontak mana yang tidak, pesan langsung terbuka dengan efek tembus pandang sehingga pengguna dapat tetap melakukan chat selagi melakukan aktifitas lain di smartphone.
Tidak berhenti di situ, aplikasi ini juga memiliki toko fitur sendiri di mana, pemgguna dapat mengunduh tema, font, dan HoverHeads custom dalam skema gratis dan premium berbayar. HoverHeads seri premium cenderung berbentuk animasi dan lebih menarik cantik.
Lepas dari kehadiran berbagai layanan chat yang canggih, SMS tetap memiliki fungsi tersendiri, setidaknya hingga saat ini, inilah layanan yang masih dapat diandalkan saat koneksi internet tidak ada. Aplikasi ini tersedia di Google Play dalam dua versi gratis dan berbayar seharga sekitar Rp 50 ribu. Selamat mencoba. [leo/timBX]