MENU
icon label
image label
blacklogo

Nexus 6P Bocor Melalui Slide Presentasi

SEP 28, 2015@12:20 WIB | 981 Views

Google yang diperkirakan tanggal 29 September besok kabarnya akan meluncurkan handset Nexus terbaru mereka, Sejauh ini berkat bocoran informasi dan rumor yang telah beredar, baik Nexus 5X dan Nexus 6P telah cukup baik untuk informasinya selama ini, tapi kalau masih butuh informasi lebih atau bukti, karena sekarang tanpa disengaja telah bocor slide presentasi tentang tentang perangkat Nexus Terbaru ini.

Slide presentasi yang diunggah oleh pengguna media online Imgur, terlihat banyak sekali rincian tentang Nexus 6P yang akan dibuat oleh Huawei, menurut informasinya, ini akan menjadi perangkat handset Nexus pertama yang dibuat dengan logam, dan layar yang dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 4.

Dari Slide yang bocor tersebut beberapa Spesifikasi yang lain juga bocor seperti layar 5,7 inci WQHD, Chipset Qualcomm Snapdragon 810, dengan fitur sensor sidik jari, kapasitas baterai 3450mAh, dengan dual speaker dibagian depan, konektivitas USB Type-c dan dengan os Android terbaru Android 6.o Marsmallow.

Nexus 6P juga akan tersedia dengan Kapasitas 32GB, 64GB atau 128GB, dan terdapat beberapa varian warna seperti warna Aluminium, grafit, dan warna es, tapi sebaiknya kita tunggu sampai handset itu muncul, dan untuk besok tanggal 29 September bisa kita lihat kebenarannya lebih jelas.[And/TimBX]

Tags :

#
Nexus 6P
#
Google Nexus 6P
#
Google Nexus 6
#
Google Nexus
#
Huawei Nexus 6P
X